Menteri Ketenagakerjaan RI Resmikan Training Ground PT IMIP di Sulawesi Tengah

Kompas.com - 04/12/2021, 15:35 WIB
Yussy Maulia Prasetyani,
Sri Noviyanti

Tim Redaksi

Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Menaker) Ida Fauziyah dalam acara peletakan batu pertama Training Ground PT International Morowali Industrial Park (IMIP) di Morowali, Sulawesi Tengah, Kamis (25/11/2021). Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Menaker) Ida Fauziyah dalam acara peletakan batu pertama Training Ground PT International Morowali Industrial Park (IMIP) di Morowali, Sulawesi Tengah, Kamis (25/11/2021).

KOMPAS.comMenteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Menaker) Ida Fauziyah menghadiri peletakan batu pertama Training Ground PT International Morowali Industrial Park (IMIP) di Morowali, Sulawesi Tengah, Kamis (25/11/2021).

Acara yang digelar di Kawasan Industri IMIP tersebut sekaligus menjadi acara peresmian Training Ground PT IMIP. Menaker turut ikut meresmikannya.

"Kami menyambut baik pembangunan training center ini. Semoga (training center) ini bisa mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM)," kata Ida dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas, Sabtu (4/12/2021).

Selain itu, Ida juga mengungkapkan pentingnya dukungan dan kolaborasi antara pemerintah dengan mitra dalam menjalankan tugas masing-masing.

Baca juga: Kolaborasi APPI dan Kemnaker, Pesepak Bola Sah Jadi Pekerja, Wajibkan Pemain Dapat BPJS

"Kami tidak bisa mengemban tugas yang berat ini tanpa adanya dukungan dan kerja sama dari mitra industri dan masukan dari rekan pekerja," ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Chief Executive Officer (CEO) PT IMIP Alexander Barus menyampaikan, Training Ground akan menciptakan SDM yang unggul bukan hanya untuk IMIP, tapi juga bagi daerah yang membutuhkan.

"(Training Ground) ini dibuat untuk peningkatan SDM kita. Tenaga kerja yang unggul bukan hanya untuk IMIP, tapi bagi kawasan Indonesia lain yang membutuhkan," kata Alex.

Dikatakan oleh Alex, IMIP memproyeksikan penyerapan tenaga kerja sebanyak 62.000 pekerja sejak pertama kali didirikan pada 2014. Selain itu, luas kawasan industri yang awalnya 1.450 hektar akan diperluas hingga 4.000 hektar.

Peletakan batu pertama Taining Ground IMIP juga turut dihadiri oleh Bupati Morowali, direksi dari PT IMIP, dan sejumlah pejabat dari Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia.

Terkini Lainnya
Job Fair dan Festival Pelatihan Vokasi 2024 Digelar di Bandung Barat, Catat Waktunya
Job Fair dan Festival Pelatihan Vokasi 2024 Digelar di Bandung Barat, Catat Waktunya
Kemenaker
Tidak Ingin Ada PHK, Wamenekar Ajak Karyawan Indofarma Berjuang Bersama
Tidak Ingin Ada PHK, Wamenekar Ajak Karyawan Indofarma Berjuang Bersama
Kemenaker
Menaker Berharap Jaknaker Expo 2024 Jadi Solusi bagi Pencari Kerja
Menaker Berharap Jaknaker Expo 2024 Jadi Solusi bagi Pencari Kerja
Kemenaker
Regulasi Penetapan Upah Minimum 2025 dalam Kajian, Kemenaker Minta Para Gubernur Menunggu
Regulasi Penetapan Upah Minimum 2025 dalam Kajian, Kemenaker Minta Para Gubernur Menunggu
Kemenaker
Lindungi Lapangan Kerja Nasional, Kemenaker Dukung Pembentukan Desk Pencegahan Penyelundupan 
Lindungi Lapangan Kerja Nasional, Kemenaker Dukung Pembentukan Desk Pencegahan Penyelundupan 
Kemenaker
Tingkatkan Daya Saing Tenaga Kerja Papua, Menaker Dorong Pelatihan Vokasi Berbasis Potensi Lokal 
Tingkatkan Daya Saing Tenaga Kerja Papua, Menaker Dorong Pelatihan Vokasi Berbasis Potensi Lokal 
Kemenaker
Kemenaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Kerja lewat Naker Expo 2024 di 3 Kota
Kemenaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Kerja lewat Naker Expo 2024 di 3 Kota
Kemenaker
Menaker Ida Sebut Dunia Internasional Berperan Penting Atasi Tantangan Ketenagakerjaan di Palestina
Menaker Ida Sebut Dunia Internasional Berperan Penting Atasi Tantangan Ketenagakerjaan di Palestina
Kemenaker
Indonesia-Filipina Sepakat Perkuat Kerja Sama Strategis Bidang Ketenagakerjaan untuk Hadapi Era Baru
Indonesia-Filipina Sepakat Perkuat Kerja Sama Strategis Bidang Ketenagakerjaan untuk Hadapi Era Baru
Kemenaker
Kemenaker: RUU KIA Tingkatkan Pelindungan dan Kesejahteraan Pekerja
Kemenaker: RUU KIA Tingkatkan Pelindungan dan Kesejahteraan Pekerja
Kemenaker
Di Jenewa, Menaker Ida Sepakati Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Turki
Di Jenewa, Menaker Ida Sepakati Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Turki
Kemenaker
Indonesia Dorong Standar Baru dalam Ekonomi Digital di Pertemuan ASPAG
Indonesia Dorong Standar Baru dalam Ekonomi Digital di Pertemuan ASPAG
Kemenaker
Di International Labour Conference, Menaker Ida Soroti Pentingnya Keadilan Sosial untuk Seluruh Pekerja
Di International Labour Conference, Menaker Ida Soroti Pentingnya Keadilan Sosial untuk Seluruh Pekerja
Kemenaker
Menaker Ida Bawa Misi Pelindungan Pekerja dan Kesetaraan di Konferensi Perburuhan Internasional
Menaker Ida Bawa Misi Pelindungan Pekerja dan Kesetaraan di Konferensi Perburuhan Internasional
Kemenaker
Di Forum ILC, Kemenaker Beberkan Langkah Indonesia Meminimalisasi Bahaya Biologis di Tempat Kerja
Di Forum ILC, Kemenaker Beberkan Langkah Indonesia Meminimalisasi Bahaya Biologis di Tempat Kerja
Kemenaker
Bagikan artikel ini melalui
Oke