Menaker Ida Fauziyah Soroti Urgensi Penerapan K3 bagi Pekerja di Sektor UMKM

Kompas.com - 19/08/2023, 19:11 WIB
Yakob Arfin Tyas Sasongko,
Sri Noviyanti

Tim Redaksi

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, K3 merupakan upaya perlindungan untuk menjamin keselamatan dan kesehatan tenaga kerja di tempat kerja, serta melindungi keamanan peralatan dan sumber produksi agar selalu dapat digunakan secara efisien.Dok. Humas Kemenaker Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, K3 merupakan upaya perlindungan untuk menjamin keselamatan dan kesehatan tenaga kerja di tempat kerja, serta melindungi keamanan peralatan dan sumber produksi agar selalu dapat digunakan secara efisien.

KOMPAS.com - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyoroti urgensi sosialisasi penerapan kesehatan dan keselamatan kerja ( K3) saat melakukan aktivitas pekerjaan. Tak terkecuali, bagi pekerja di sektor usaha mikro kecil dan menengah ( UMKM). 

Hal itu bukan tanpa alasan. Pasalnya, K3 merupakan upaya perlindungan untuk menjamin keselamatan dan kesehatan tenaga kerja di tempat kerja, serta melindungi keamanan peralatan dan sumber produksi agar selalu dapat digunakan secara efisien.

Hal itu dikatakan Ida dalam Sosialisasi Penerapan Ergonomi dan Pemeriksaan Kesehatan bagi Tenaga Kerja UMKM yang digelar Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) di Jakarta, Sabtu (19/8/2023).

"Secara filosofis dan teknis, K3 merupakan cara berpikir dan upaya nyata untuk menjamin keberlangsungan tenaga kerja pada seluruh sektor, termasuk UMKM," ujar Ida dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Sabtu. 

Untuk diketaahui, sosialiasi tersebut merupakan salah satu wujud kepedulian pemerintah terhadap tenaga kerja di sektor UMKM di Indonesia.

Ida menambahkan, salah satu upaya K3, yaitu penerapan faktor ergonomi di tempat kerja. 

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) gelar Sosialisasi Penerapan Ergonomi dan Pemeriksaan Kesehatan bagi Tenaga Kerja UMKM yang di Jakarta, Sabtu (19/8/2023).Dok. Humas Kemenaker Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) gelar Sosialisasi Penerapan Ergonomi dan Pemeriksaan Kesehatan bagi Tenaga Kerja UMKM yang di Jakarta, Sabtu (19/8/2023).

Berdasarkan Peraturan Menteri Tenaga Kerja (Permenaker) Nomor 5 Tahun 2018, syarat K3 lingkungan kerja salah satunya adalah Pengendalian Faktor Ergonomi di tempat kerja.

Untuk diketahui, faktor ergonomi adalah faktor yang dapat memengaruhi aktivitas tenaga kerja yang disebabkan oleh ketidaksesuaian antara fasilitas kerja yang meliputi cara kerja, posisi kerja, alat kerja, dan beban angkat terhadap tenaga kerja.

"Ergonomi memiliki dampak bahaya pada kesehatan, seperti sakit punggung dan leher. Selain itu, gangguan pada otot dan sistem syaraf yang dapat memengaruhi kenyamanan bekerja serta produktivitas tenaga kerja," ucapnya.

Adapun upaya pelaksanaan penerapan K3 yakni melaksanakan pemeriksaan kesehatan tenaga kerja. Salah satunya, pengujian penanggulangan penyakit tuberkulosis (TB) di tempat kerja. 

Seperti diketahui, TB merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat yang menjadi perhatian penting, baik di dunia maupun Indonesia. Penyakit ini perlu diwaspadai lantaran mudah menular dan tersebar luas dengan angka kesakitan dan kematian tinggi.

"Mengingat besar dan kompleksitas permasalahan TB di Indonesia, pencegahan dan penanggulangan TB harus dilakukan upaya yang komprehensif, terpadu, dan berkesinambungan melalui kemitraan pemerintah, sektor swasta, termasuk UMKM serta lembaga masyarakat lainnya," kata Ida.

Terkini Lainnya
Menaker Berharap Jaknaker Expo 2024 Jadi Solusi bagi Pencari Kerja
Menaker Berharap Jaknaker Expo 2024 Jadi Solusi bagi Pencari Kerja
Kemenaker
Regulasi Penetapan Upah Minimum 2025 dalam Kajian, Kemenaker Minta Para Gubernur Menunggu
Regulasi Penetapan Upah Minimum 2025 dalam Kajian, Kemenaker Minta Para Gubernur Menunggu
Kemenaker
Lindungi Lapangan Kerja Nasional, Kemenaker Dukung Pembentukan Desk Pencegahan Penyelundupan 
Lindungi Lapangan Kerja Nasional, Kemenaker Dukung Pembentukan Desk Pencegahan Penyelundupan 
Kemenaker
Tingkatkan Daya Saing Tenaga Kerja Papua, Menaker Dorong Pelatihan Vokasi Berbasis Potensi Lokal 
Tingkatkan Daya Saing Tenaga Kerja Papua, Menaker Dorong Pelatihan Vokasi Berbasis Potensi Lokal 
Kemenaker
Kemenaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Kerja lewat Naker Expo 2024 di 3 Kota
Kemenaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Kerja lewat Naker Expo 2024 di 3 Kota
Kemenaker
Menaker Ida Sebut Dunia Internasional Berperan Penting Atasi Tantangan Ketenagakerjaan di Palestina
Menaker Ida Sebut Dunia Internasional Berperan Penting Atasi Tantangan Ketenagakerjaan di Palestina
Kemenaker
Indonesia-Filipina Sepakat Perkuat Kerja Sama Strategis Bidang Ketenagakerjaan untuk Hadapi Era Baru
Indonesia-Filipina Sepakat Perkuat Kerja Sama Strategis Bidang Ketenagakerjaan untuk Hadapi Era Baru
Kemenaker
Kemenaker: RUU KIA Tingkatkan Pelindungan dan Kesejahteraan Pekerja
Kemenaker: RUU KIA Tingkatkan Pelindungan dan Kesejahteraan Pekerja
Kemenaker
Di Jenewa, Menaker Ida Sepakati Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Turki
Di Jenewa, Menaker Ida Sepakati Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Turki
Kemenaker
Indonesia Dorong Standar Baru dalam Ekonomi Digital di Pertemuan ASPAG
Indonesia Dorong Standar Baru dalam Ekonomi Digital di Pertemuan ASPAG
Kemenaker
Di International Labour Conference, Menaker Ida Soroti Pentingnya Keadilan Sosial untuk Seluruh Pekerja
Di International Labour Conference, Menaker Ida Soroti Pentingnya Keadilan Sosial untuk Seluruh Pekerja
Kemenaker
Menaker Ida Bawa Misi Pelindungan Pekerja dan Kesetaraan di Konferensi Perburuhan Internasional
Menaker Ida Bawa Misi Pelindungan Pekerja dan Kesetaraan di Konferensi Perburuhan Internasional
Kemenaker
Di Forum ILC, Kemenaker Beberkan Langkah Indonesia Meminimalisasi Bahaya Biologis di Tempat Kerja
Di Forum ILC, Kemenaker Beberkan Langkah Indonesia Meminimalisasi Bahaya Biologis di Tempat Kerja
Kemenaker
Kemenaker Perkuat Perlindungan Pekerja Migran Indonesia di Kawasan Eropa
Kemenaker Perkuat Perlindungan Pekerja Migran Indonesia di Kawasan Eropa
Kemenaker
Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi
Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi
Kemenaker
Bagikan artikel ini melalui
Oke