Alokasi Pupuk Subsidi Naik 115,6 Persen, Pemprov Kalsel: Terima Kasih Pak Mentan

Kompas.com - 30/03/2024, 20:56 WIB
Inang Sh ,
Sri Noviyanti

Tim Redaksi

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Pemprov Kalsel Syamsir Rahman dalam sebuah kesempatan.DOK. Humas Kementan Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Pemprov Kalsel Syamsir Rahman dalam sebuah kesempatan.

 KOMPAS.com - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menambah kuota alokasi pupuk subsidi untuk petani se-Indonesia senilai Rp 28 triliun. 

Dengan penambahan tersebut, total kuota alokasi pupuk subsidi menjadi Rp 54 triliun.

Penambahan tersebut disambut antusias semua pihak, salah satunya Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan ( Pemprov Kalsel).

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Pemprov Kalsel Syamsir Rahman berterima kasih kepada Amran atas tambahan kuota pupuk subsidi untuk petani di Kalsel.

"Kami sangat berterima kasih kepada Bapak Mentan atas tambahan alokasi pupuk bersubsidi ini. Kabar baik ini sangat ditunggu para petani di Kalsel dalam upaya peningkatan produksi pertanian," katanya di Banjarmasin, Sabtu (30/3/2024).

Baca juga: Anggaran Pupuk Ditambah Rp 28 Triliun, DPR: Mentan Amran Adalah Pejuang Petani

Syamsir menegaskan, pihaknya akan segera menindaklanjuti keputusan tersebut dengan menyusun rancangan alokasi per kabupaten/kota sesuai data e-Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok (RDKK) 2024. 

"Tentu segera akan kami tindak lanjuti. Kami berharap tambahan alokasi kuota pupuk subsidi ini dapat dimanfaatkan dengan baik para petani untuk meningkatkan produktivitas pertanian" ujarnya.

Dalam berbagai kesempatan sebelumnya, Syamsir mengatakan, Kalsel pada 2024 mendapatkan tambahan alokasi dari semula sebanyak 51.631 ton menjadi 111.316 ton atau naik sebesar 115,6 persen.

Jumlah itu terdiri dari urea dari 27.628 ton menjadi 47.224 ton (naik 70,93 persen), NPK dari 24.003 ton menjadi 51.314 ton (naik 113,78 persen), dan pupuk organik dari sebelumnya tidak ada alokasi menjadi 12.778 ton.

"Tentu saja penambahan alokasi kuota pupuk subsidi ini harus menjadi pelecut bagi kita semua untuk terus bergerak maju bagi pertanian Indonesia, khususnya di Kalsel," tutur Syamsir.

Baca juga: Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Sebagaimana diketahui, Amran menambah alokasi kuota pupuk subsidi untuk petani di seluruh Indonesia.

Penambahan ini merupakan tindak lanjut hasil berbagai pertemuan dan rapat terbatas bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan para menteri, termasuk Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani.

Terkini Lainnya
Hadapi Ancaman Pangan, Kementan Gencarkan Irpom demi Pastikan Keberlanjutan Pangan Aman
Hadapi Ancaman Pangan, Kementan Gencarkan Irpom demi Pastikan Keberlanjutan Pangan Aman
Kementan
Program Pompanisasi Buat Petani Tersenyum, Mentan Amran: Solusi untuk Tingkatkan Indeks Pertanaman
Program Pompanisasi Buat Petani Tersenyum, Mentan Amran: Solusi untuk Tingkatkan Indeks Pertanaman
Kementan
Irpom Naikkan IP Jadi 3 Kali, Kementan Pantau dan Pastikan Pangan Aman Terkendali
Irpom Naikkan IP Jadi 3 Kali, Kementan Pantau dan Pastikan Pangan Aman Terkendali
Kementan
Irpom Disebut Berhasil Cegah Gagal Tanam Saat Kemarau
Irpom Disebut Berhasil Cegah Gagal Tanam Saat Kemarau
Kementan
Kemarau Tetap Bisa Tanam, Petani Senang IP Naik 
Kemarau Tetap Bisa Tanam, Petani Senang IP Naik 
Kementan
Lewat B50, Pemerintah Sediakan Energi Nasional dan Tingkatkan Nilai Tambah Pekebun
Lewat B50, Pemerintah Sediakan Energi Nasional dan Tingkatkan Nilai Tambah Pekebun
Kementan
Agustus Tidak Ada Puso, Pompanisasi di Banten Dongkrak Kenaikan NTP
Agustus Tidak Ada Puso, Pompanisasi di Banten Dongkrak Kenaikan NTP
Kementan
Kementan Ajak FAO Tingkatkan Tata Kelola Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan
Kementan Ajak FAO Tingkatkan Tata Kelola Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan
Kementan
Presiden Jokowi Terima Agricola Medal, FAO: Transformasi Pertanian Indonesia Berkembang Pesat
Presiden Jokowi Terima Agricola Medal, FAO: Transformasi Pertanian Indonesia Berkembang Pesat
Kementan
Optimalkan Perluasan Areal Tanam, Kementan Monitoring Program Pompanisasi
Optimalkan Perluasan Areal Tanam, Kementan Monitoring Program Pompanisasi
Kementan
Kementan Gencarkan Pompanisasi, Pastikan Pompa Berhasil Nyala Mengairi Sawah
Kementan Gencarkan Pompanisasi, Pastikan Pompa Berhasil Nyala Mengairi Sawah
Kementan
Atasi Kekeringan Lahan, Kementan Terjun Langsung Bantu Petani
Atasi Kekeringan Lahan, Kementan Terjun Langsung Bantu Petani
Kementan
Irpom dan Pompanisasi Terbukti Berhasil Selamatkan Ketahanan Pangan Nasional
Irpom dan Pompanisasi Terbukti Berhasil Selamatkan Ketahanan Pangan Nasional
Kementan
Kementan Bersama GEMPITA Sinergi Bangun Kalteng Jadi Lumbung Padi Nasional
Kementan Bersama GEMPITA Sinergi Bangun Kalteng Jadi Lumbung Padi Nasional
Kementan
Produksi Naik Bulan Agustus, September dan Oktober, Program Pompanisasi Berhasil
Produksi Naik Bulan Agustus, September dan Oktober, Program Pompanisasi Berhasil
Kementan
Bagikan artikel ini melalui
Oke