Menaker Ida Minta Pemda Optimalkan SDM Daerah Agar Bisa Masuk Pasar Kerja

Kompas.com - 25/03/2021, 20:06 WIB
Alifia Nuralita Rezqiana,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Bupati Sumedang Donny Ahmar Munir (kiri) dan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah (kanan) melakuakn audiensi di Ruang Kerja Kementerian Ketenagakerjaan, Jakarta, pada Kamis (25/3/2021).Dok. Humas Kementerian Ketenagakerjaan Bupati Sumedang Donny Ahmar Munir (kiri) dan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah (kanan) melakuakn audiensi di Ruang Kerja Kementerian Ketenagakerjaan, Jakarta, pada Kamis (25/3/2021).

KOMPAS.com – Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziah meminta pemerintah daerah ( pemda) untuk mengoptimalkan sumber daya manusia ( SDM) di daerah agar dapat masuk ke pasar kerja.

Optimalisasi SDM daerah, menurut Ida, dapat dilakukan melalui mekanisme antar kerja antar daerah (AKAD), antar kerja lokal (AKL), maupun antar kerja antar negara (AKAN).

Pemda juga dapat mengembangkan berbagai program peningkatan kompetensi, sehingga mampu bersaing dengan SDM daerah lain dan berkompetisi di pasar kerja nasional,” tuturnya dalam keterangan tertulis yang Kompas.com terima.

Hal tersebut disampaikan Menaker saat menerima audiensi Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir dan Wali Kota Sawahlunto Deri Asta secara terpisah di Ruang Kerja Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Jakarta, pada Kamis (25/3/2021).

Baca juga: Wapres: Indonesia Harus Kerja Keras Wujudkan SDM Unggul dan Sehat

Adapun program peningkatan kompetensi yang dimaksud Menaker Ida meliputi program pemberdayaan bagi tenaga kerja disabilitas, muda, wanita, dan lanjut usia.

"Baik di dalam hubungan kerja, maupun di luar hubungan kerja, untuk penempatan tenaga kerja di dalam negeri, maupun luar negeri,” tutur Ida.

Ida mengatakan, program tersebut perlu digelar pemda agar para tenaga kerja yang rentan tetap memiliki kesempatan sama untuk masuk ke pasar kerja.

“Program-program yang dilaksanakan daerah seyogyanya bersinergi dengan program Kemnaker. Program ini juga mendorong penempatan tenaga kerja," kata dia

Pada kesempatan tersebut, Menaker Ida menghimbau agar potensi sumber daya alam (SDA) daerah digali lebih dalam, supaya dapat dimanfaatkan oleh SDM di daerah.

Baca juga: Menaker Ida Sahkan Agenda Kerja Tripartit Nasional Tahun 2021

“Sehingga diharapkan dapat menciptakan wirausaha baru maupun lanjutan, yang pada akhirnya mendorong terciptanya perluasan kesempatan kerja,” ucapnya.

Menanggapi hal tersebut, Direktorat Jenderal Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas (Ditjen Binalattas) Budi Hartawan mengatakan, Pemda Sumedang dan Pemda Sawahlunto telah sepakat untuk meningkatkan kompetensi para job seeker di daerah masing-masing.

“Peran Balai Latihan Kerja (BLK) di masing-masing daerah akan terus ditingkatkan, baik melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), pendampingan, bantuan sarana prasarana, maupun bantuan paket-paket pelatihan dari pusat,” papar Budi.

Wali Kota Sawahlunto Deri Asta (kiri) dan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah (kanan) melakuakn audiensi di Ruang Kerja Kementerian Ketenagakerjaan, Jakarta, pada Kamis (25/3/2021).Dok. Humas Kementerian Ketenagakerjaan Wali Kota Sawahlunto Deri Asta (kiri) dan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah (kanan) melakuakn audiensi di Ruang Kerja Kementerian Ketenagakerjaan, Jakarta, pada Kamis (25/3/2021).

Sementara itu, Bupati Sumedang memberikan apresiasi kepada Kemnaker yang telah bekerja sama dan bersinergi dengan Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Bandung selama ini.

Ia mengatakan, program-program yang dijalankan di daerahnya selama ini telah dipadukan dengan program dari Kemnaker.

“Jika (SDM daerah) sudah mempunyai keahlian, akan kami bantu dari segi permodalannya untuk menghubungkan dengan corporate social responsibility (CSR) sehingga nantinya bisa mempunyai keahlian dan punya pekerjaan,” tuturnya.

Dalam audiensi terpisah, Wali Kota (Walkot) Sawahlunto mengungkapkan, daerahnya memiliki potensi tenaga kerja di bidang otomotif dan alat berat. Ini karena Sawahluntu merupakan kota bekas tambang batu bara yang masih aktif sampai saat ini.

Baca juga: Tenaga Kerja Konstruksi Bersertifikat di Indonesia hanya 778.472 Orang

Ia mengusulkan kepada Menaker Ida untuk membangun workshop otomotif dan alat berat untuk mengurangi angka pengangguran dan menyerap lebih banyak tenaga kerja.

“Kami berharap secepatnya pembangunan workshop ini terwujud, karena (perihal) lahan kami sudah punya," kata Walkot Sawahlunto.

Nantinya, pelaksanaan workshop otomotif dan alat berat akan berada di bawah binaan BLK Padang.

Terkini Lainnya
Lepas 1.200 Peserta Pemagangan ke Jepang, Menaker Sampaikan Empat Pesan Penting Ini
Lepas 1.200 Peserta Pemagangan ke Jepang, Menaker Sampaikan Empat Pesan Penting Ini
Kemenaker
Fondasi Kuat Ketenagakerjaan 2025: 3,59 Juta Lapangan Kerja Baru, Pengangguran Terendah Sejak 1998
Fondasi Kuat Ketenagakerjaan 2025: 3,59 Juta Lapangan Kerja Baru, Pengangguran Terendah Sejak 1998
Kemenaker
Soal Komitmen Presiden Prabowo Hapus
Soal Komitmen Presiden Prabowo Hapus "Outsourcing", Menaker: Jadi Landasan Permenaker
Kemenaker
Peringati May Day 2025, Menaker Dorong Kolaborasi untuk Jawab Tantangan Ketenagakerjaan
Peringati May Day 2025, Menaker Dorong Kolaborasi untuk Jawab Tantangan Ketenagakerjaan
Kemenaker
Menaker Jajaki Kerja Sama Penyiapan Tenaga Kerja dengan UEA dan China di Forum LEMM BRICS
Menaker Jajaki Kerja Sama Penyiapan Tenaga Kerja dengan UEA dan China di Forum LEMM BRICS
Kemenaker
Di Forum BRICS, Menaker RI Dorong Tata Kelola AI yang Adil dan Kolaboratif
Di Forum BRICS, Menaker RI Dorong Tata Kelola AI yang Adil dan Kolaboratif
Kemenaker
Staf Khusus Menaker RI dan Bupati Pringsewu Resmi Buka Sosialisasi Magang ke Luar Negeri
Staf Khusus Menaker RI dan Bupati Pringsewu Resmi Buka Sosialisasi Magang ke Luar Negeri
Kemenaker
Bambang Irawan: Mari Tingkatan Kompetensi SDM melalui Program Magang ke Luar Negeri
Bambang Irawan: Mari Tingkatan Kompetensi SDM melalui Program Magang ke Luar Negeri
Kemenaker
Kemenaker dan Kementerian PPPA Perkuat Sinergi Ketenagakerjaan lewat Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
Kemenaker dan Kementerian PPPA Perkuat Sinergi Ketenagakerjaan lewat Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
Kemenaker
Lepas 1.500 Peserta Magang ke Luar Negeri, Menaker: Manfaatkan untuk Pengembangan Diri
Lepas 1.500 Peserta Magang ke Luar Negeri, Menaker: Manfaatkan untuk Pengembangan Diri
Kemenaker
Menaker: Program MBG Serap Tenaga Kerja Cukup Besar
Menaker: Program MBG Serap Tenaga Kerja Cukup Besar
Kemenaker
Menaker: SDM Unggul Jadi Kunci Masa Depan Industri Indonesia
Menaker: SDM Unggul Jadi Kunci Masa Depan Industri Indonesia
Kemenaker
Wamenaker: Industri Tekstil Harus Bangkit, Saatnya Aksi Nyata
Wamenaker: Industri Tekstil Harus Bangkit, Saatnya Aksi Nyata
Kemenaker
Gagal SNBP? Polteknaker Tawarkan Beasiswa Penuh untuk Lulusan SMA/SMK
Gagal SNBP? Polteknaker Tawarkan Beasiswa Penuh untuk Lulusan SMA/SMK
Kemenaker
Kemnaker dan Kemenhut Berkolaborasi Perluas Kesempatan Kerja melalui Agroforestri
Kemnaker dan Kemenhut Berkolaborasi Perluas Kesempatan Kerja melalui Agroforestri
Kemenaker
Bagikan artikel ini melalui
Oke