Bantu TKM di Papua, Kemenaker Serahkan Rp 40 Juta untuk Setiap Kelompok Usaha

Kompas.com - 15/10/2021, 19:44 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah dalam acara Expo Tenaga Kerja Mandiri (TKM) di Mersik Telaga Maya, Kabupaten Jayapura, Papua, Jumat (15/10/2021).DOK. Humas Kemenaker Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah dalam acara Expo Tenaga Kerja Mandiri (TKM) di Mersik Telaga Maya, Kabupaten Jayapura, Papua, Jumat (15/10/2021).

KOMPAS.com – Direktur Bina Perluasan dan Kesempatan Kerja Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) I Nyoman Darmanta mengatakan, Covid-19 berdampak besar terhadap banyak aspek kehidupan masyarakat, salah satunya sektor industri dan tenaga kerja.

Untuk itu, Kemenaker menyerahkan paket bantuan bagi puluhan kelompok usaha wilayah Papua dan Papua Barat, di Expo Tenaga Kerja Mandiri (TKM) di Mersik Telaga Maya, Kabupaten Jayapura, Papua, Jumat (15/10/2021).

Adapun paket bantuan yang diserahkan berupa uang senilai Rp 40 juta untuk setiap kelompok. Bantuan ini diharapkan dapat membantu para pelaku usaha mengatasi dampak pandemi.

Darmanta menyebutkan, Kemenaker saat ini bahkan tengah melakukan perluasan kesempatan kerja untuk banyak pihak.

Baca juga: 2 Cara Kemenaker Turunkan Angka Kemiskinan Ekstrem

"Beberapa programnya, antara lain TKM, tenaga kerja sukarela (TKS), hingga padat karya," terang dia melalui keterangan tertulis resminya, Jumat.

Lebih lanjut, Darmanta menyebutkan, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah berharap bantuan pemerintah tersebut dapat membuat masyarakat di Papua bertahan melewati pandemi Covid-19.

"Kemenaker juga berharap para penerima manfaat dapat memperluas kesempatan kerja, sehingga meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat," harapnya.

Sebagai informasi, Expo TKM diikuti secara simbolik oleh 20 kelompok usaha. Mereka menampilkan produk atau usaha yang berhasil diwujudkan melalui bantuan program TKM 2020 yang diterima.

Baca juga: Kemenaker Ajak Buruh dan Pengusaha Bahas Perluasan BSU, JHT, dan Pengupahan

Kelompok tersebut terdiri dari berbagai jenis usaha, di antaranya reseller kayu olahan, peternakan dan pengolahan ikan lele, sablon pakaian, aneka makanan, hingga pakaian jadi.

Pada kesempatan itu, Ida bahkan sempat melihat-lihat berbagai usaha masyarakat Papua yang dipamerkan.

Selain itu, Expo TKM itu juga menjadi sarana interaksi masyarakat dengan berbagai pemangku kepentingan untuk mendapatkan saran, masukan, serta dukungan dalam menyukseskan program perluasan kesempatan kerja di lingkungan Kemenaker.

Kegiatan tersebut juga untuk mengukur tingkat keberhasilan dan menemukan hambatan dalam pelaksanaan program perluasan kesempatan kerja.

Pada 2020, Kemenaker menyerahkan bantuan sebanyak 61 paket bagi TKM Pemula, dengan rincian Jayapura sebanyak 19 paket, Kota Jayapura 17 paket, Mappi 14 paket, Merauke 10 paket, dan Sarmi satu paket.

Baca juga: Kemenaker: Puncak Bonus Demografi Angkatan Kerja Bakal Diisi Generasi Muda

Bantuan untuk TKM Lanjutan pada 2021 diberikan sebanyak 25 paket dan TKM Pemula atau Mikro sebanyak 11 paket, sehingga totalnya 36 paket.

Rinciannya adalah Jayapura 12 paket, Kabupaten Keerom satu paket, Kabupaten Merauke tiga paket, Kabupaten Sorong empat paket, Kabupaten Jayapura tiga paket, dan Kota Sorong dua paket.

Sementara itu, TKM Pemula Jayapura mendapatkan bantuan sebanyak sembilan paket dan Sorong satu paket.

Terkini Lainnya
Kurangi Kecelakaan Kerja, Kemenaker Targetkan Peningkatan16.230 Ahli K3 Berkinerja Tinggi
Kurangi Kecelakaan Kerja, Kemenaker Targetkan Peningkatan16.230 Ahli K3 Berkinerja Tinggi
Kemenaker
Tingkatkan Daya Saing, Menaker Lepas 750 Peserta Program Magang ke Jepang
Tingkatkan Daya Saing, Menaker Lepas 750 Peserta Program Magang ke Jepang
Kemenaker
Siapkan Unit Teknis Pelayanan Pekerja Penyandang Disabilitas, Menaker Yassierli Bikin Terobosan Baru
Siapkan Unit Teknis Pelayanan Pekerja Penyandang Disabilitas, Menaker Yassierli Bikin Terobosan Baru
Kemenaker
Apresiasi Gerakan
Apresiasi Gerakan "Bangga Jadi Petani", Menaker Yassierli: Petani Itu Mulia
Kemenaker
Job Fair dan Festival Pelatihan Vokasi 2024 Digelar di Bandung Barat, Catat Waktunya
Job Fair dan Festival Pelatihan Vokasi 2024 Digelar di Bandung Barat, Catat Waktunya
Kemenaker
Tidak Ingin Ada PHK, Wamenekar Ajak Karyawan Indofarma Berjuang Bersama
Tidak Ingin Ada PHK, Wamenekar Ajak Karyawan Indofarma Berjuang Bersama
Kemenaker
Menaker Berharap Jaknaker Expo 2024 Jadi Solusi bagi Pencari Kerja
Menaker Berharap Jaknaker Expo 2024 Jadi Solusi bagi Pencari Kerja
Kemenaker
Regulasi Penetapan Upah Minimum 2025 dalam Kajian, Kemenaker Minta Para Gubernur Menunggu
Regulasi Penetapan Upah Minimum 2025 dalam Kajian, Kemenaker Minta Para Gubernur Menunggu
Kemenaker
Lindungi Lapangan Kerja Nasional, Kemenaker Dukung Pembentukan Desk Pencegahan Penyelundupan 
Lindungi Lapangan Kerja Nasional, Kemenaker Dukung Pembentukan Desk Pencegahan Penyelundupan 
Kemenaker
Tingkatkan Daya Saing Tenaga Kerja Papua, Menaker Dorong Pelatihan Vokasi Berbasis Potensi Lokal 
Tingkatkan Daya Saing Tenaga Kerja Papua, Menaker Dorong Pelatihan Vokasi Berbasis Potensi Lokal 
Kemenaker
Kemenaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Kerja lewat Naker Expo 2024 di 3 Kota
Kemenaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Kerja lewat Naker Expo 2024 di 3 Kota
Kemenaker
Menaker Ida Sebut Dunia Internasional Berperan Penting Atasi Tantangan Ketenagakerjaan di Palestina
Menaker Ida Sebut Dunia Internasional Berperan Penting Atasi Tantangan Ketenagakerjaan di Palestina
Kemenaker
Indonesia-Filipina Sepakat Perkuat Kerja Sama Strategis Bidang Ketenagakerjaan untuk Hadapi Era Baru
Indonesia-Filipina Sepakat Perkuat Kerja Sama Strategis Bidang Ketenagakerjaan untuk Hadapi Era Baru
Kemenaker
Kemenaker: RUU KIA Tingkatkan Pelindungan dan Kesejahteraan Pekerja
Kemenaker: RUU KIA Tingkatkan Pelindungan dan Kesejahteraan Pekerja
Kemenaker
Di Jenewa, Menaker Ida Sepakati Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Turki
Di Jenewa, Menaker Ida Sepakati Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Turki
Kemenaker
Bagikan artikel ini melalui
Oke