KOMPAS.com - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) bersama PT Huawei Indonesia dan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) menyerahkan bantuan sosial (bansos) berupa 1.500 paket sembako kepada masyarakat di 300 desa pada lima kabupaten di Jawa Timur (Jatim), yaitu Ponorogo, Magetan, Ngawi, Pacitan, dan Trenggalek.
Penyerahan bansos dalam rangka menyambut Idul Fitri 1444 Hijriyah (H) itu dibagikan secara simbolis oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenaker Anwar Sanusi di Yayasan H Abdul Karim, Desa Polorejo, Kecamatan Babadan, Kabupaten Ponorogo, Rabu (19/4/2023).
“Kami harapkan dengan sembako yang dibagikan bisa memberikan kebahagiaan terutama kepada masyarakat yang membutuhkan, khususnya mereka yang akan menyambut Hari Raya Idul Fitri 2023,” katanya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Kamis (20/4/2023).
Baca juga: H-3 Lebaran, Bapanas Pastikan Penyaluran Bansos Pangan dan SPHP Terus Digelontorkan
Dalam kesempatan tersebut, Anwar menyampaikan apresiasi atas bansos berupa sembako yang dilakukan oleh Huawei dan BNI.
Pasalnya, bantuan tersebut tidak hanya diserahkan di satu tempat, tetapi juga di sejumlah titik lainnya.
Anwar berharap, Huawei dan BNI nantinya terus memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan. Khususnya bantuan produktif yang dapat meningkatkan produktivitas dan perekonomian masyarakat, serta dapat memperluas kesempatan kerja.
Baca juga: Alfa Group Buka Banyak Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Simak Kualifikasinya
“Mudah-mudahan di masa yang akan datang kami mendapatkan lebih, bukan hanya sembako, tetapi bantuan-bantuan yang produktif. Sehingga masyarakat memiliki ketahanan keluarga yang lebih,” ujarnya.