Dikunjungi Gus Halim, Ketua Adat Tidung Minta Salimbatu Dijadikan Desa Religi

Kompas.com - 27/11/2021, 12:02 WIB
Alifia Nuralita Rezqiana,
Sheila Respati

Tim Redaksi

enteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Menteri Desa PDTT), Abdul Halim Iskandar didampingi istri Umi Lilik Nasriyah mengunjungi Desa Salimbatu, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara pada Jumat (26/11/2021).DOK. Humas Kementerian Desa PDTT enteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Menteri Desa PDTT), Abdul Halim Iskandar didampingi istri Umi Lilik Nasriyah mengunjungi Desa Salimbatu, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara pada Jumat (26/11/2021).

KOMPAS.com – Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar ( Gus Halim) melakukan kunjungan ke Desa Salimbatu, Kecamatan Tanjung Palas Tengah, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara, Jumat (26/11/2021).

Pada kesempatan tersebut, Ketua Adat Tidung, Ilhamsyah yang menyambut Gus Halim  meminta agar Desa Salimbatu dijadikan desa wisata religi.

“Kami berharap kepada Pak Menteri Desa bisa mengakomodasi usulan-usulan dari desa agar bisa ditingkatkan sarana dan prasarananya. Pembangunan yang merata dari Ibu Kota sampai desa-desa,” ujar Gus Halim menurut keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Sabtu (27/11/2021).

Ia kemudian menjelaskan kepada Gus Halim bahwa Desa Salimbatu merupakan tempat pertama kali berkembangnya agama Islam. 

"Oleh karena itu, kami mohon bantuan kepada Bapak Menteri, Desa Salimbatu dijadikan desa wisata religi,” pinta Ilhamsyah.

Baca juga: Gus Halim: Selama Ini Posyandu Aktif Undang Partisipasi Warga

Gus Halim pun menanggapi permintaan tersebut. Ia menyatakan sepakat untuk menjadikan Desa Salimbatu sebagai desa wisata religi. Menurutnya, desa tersebut memiliki kemampuan yang baik untuk mempertahankan adat istiadat. 

“Tentu berbagai hal harus dipersiapkan oleh kepala desa selaku penentu sistem pemerintahan dan pasti Kementerian Desa PDTT akan memberikan dukungan atas upaya ini,” tutur Gus Halim.

Ia menilai, Desa Salimbatu memiliki adat dan budaya yang harus dijaga dan dikembangkan. Sebab, di desa inilah Said Ahmad Al-Maghribi disemayamkan.

Untuk diketahui, Said Ahmad Al-Maghribi memiliki sejarah panjang bagi penyebaran agama Islam di Indonesia, khususnya di Kabupaten Bulungan.

Sebelum mengunjungi Rumah Adat Tidung, Gus Halim didampingi istrinya Umi Lilik Nasriyah dan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Utara Suriansyah terlebih dulu berziarah ke makam tokoh penyebaran agama Islam tersebut.

Gus Halim pun mengatakan, pihaknya akan menghidupkan kembali budaya yang sempat terpuruk akibat penjajahan.

Baca juga: Menteri Desa PDTT: Pembangunan di Desa Harus Sesuai Kebutuhan Warga, Bukan Elite

“Jangan sampai kearifan lokal desa ini terkubur perkembangan zaman. Makanya Undang-Undang (UU) Desa lahir memberikan ruang bagi kearifan lokal,” ujarnya.

Pada kesempatan sama, ia juga menyampaikan bahwa terdapat percepatan pembangunan luar biasa di desa-desa seluruh Indonesia berkat adanya dana desa yang dicanangkan Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi).

“Tadi kepala desa sudah menjelaskan kronologi dana desa dari tahun ke tahun sejak dana desa dikucurkan dan mereka sangat berterima kasih kepada Pak Presiden yang begitu perhatian terhadap desa,” ucap Gus Halim.

Terkini Lainnya
Survei The Republic Institute: Menteri Desa PDT Yandri Dinilai Paling Sukses Bangun Desa
Survei The Republic Institute: Menteri Desa PDT Yandri Dinilai Paling Sukses Bangun Desa
Kemendes
Ada Oknum Tidak Bertanggung Jawab, Menteri Desa PDT Ajak Media dan LSM Kolaborasi Bangun Desa 
Ada Oknum Tidak Bertanggung Jawab, Menteri Desa PDT Ajak Media dan LSM Kolaborasi Bangun Desa 
Kemendes
Kemendesa PDT Gandeng Polri Awasi Penggunaan Dana Desa
Kemendesa PDT Gandeng Polri Awasi Penggunaan Dana Desa
Kemendes
Suplai Bahan Baku lewat BUMDes, Kemendesa PDT Siap Sukseskan Makan Bergizi Gratis
Suplai Bahan Baku lewat BUMDes, Kemendesa PDT Siap Sukseskan Makan Bergizi Gratis
Kemendes
Kemendesa PDT dan Kemendikdasmen Sepakat Kolaborasi Tingkatkan Kualitas SDM Desa
Kemendesa PDT dan Kemendikdasmen Sepakat Kolaborasi Tingkatkan Kualitas SDM Desa
Kemendes
Kejar Target Swasembada Pangan, Menteri Desa PDT Ingin Penggunaan Lahan Dimaksimalkan
Kejar Target Swasembada Pangan, Menteri Desa PDT Ingin Penggunaan Lahan Dimaksimalkan
Kemendes
Menteri Desa PDT Sebut Peringatan Hari Desa Jadi Momentum Wujudkan Kemandirian Desa
Menteri Desa PDT Sebut Peringatan Hari Desa Jadi Momentum Wujudkan Kemandirian Desa
Kemendes
Menteri Desa PDT Ingin SDM Desa Dioptimalkan, agar Tak Ada Urbanisasi Seperti Jepang dan Korsel
Menteri Desa PDT Ingin SDM Desa Dioptimalkan, agar Tak Ada Urbanisasi Seperti Jepang dan Korsel
Kemendes
Mendes PDT Paparkan 6 Fokus Penggunaan Dana Desa 2025
Mendes PDT Paparkan 6 Fokus Penggunaan Dana Desa 2025
Kemendes
Dukung Program Prioritas Presiden, Mendes PDT Alokasikan Rp 16 Triliun Dana Desa untuk Swasembada Pangan 
Dukung Program Prioritas Presiden, Mendes PDT Alokasikan Rp 16 Triliun Dana Desa untuk Swasembada Pangan 
Kemendes
Mendes Yandri Optimistis Produk Unggulan Desa Mampu Go International
Mendes Yandri Optimistis Produk Unggulan Desa Mampu Go International
Kemendes
Sinergi Lintas Kementerian, Menteri Desa PDT Yandri Bahas Aturan Perlindungan Pekerja Migran dari Desa
Sinergi Lintas Kementerian, Menteri Desa PDT Yandri Bahas Aturan Perlindungan Pekerja Migran dari Desa
Kemendes
Lantik Pimpinan Tinggi Pratama, Mentrans: Kita Berdosa jika Memberangkatkan Transmigran Tanpa Persiapan Matang
Lantik Pimpinan Tinggi Pratama, Mentrans: Kita Berdosa jika Memberangkatkan Transmigran Tanpa Persiapan Matang
Kemendes
Hoaks, Rekrutmen PLD 2024-2025 Mengatasnamakan Kemendesa PDT
Hoaks, Rekrutmen PLD 2024-2025 Mengatasnamakan Kemendesa PDT
Kemendes
Menteri Desa Yandri Ajak Bank Dunia Sukseskan Program Prioritas Presiden Prabowo
Menteri Desa Yandri Ajak Bank Dunia Sukseskan Program Prioritas Presiden Prabowo
Kemendes
Bagikan artikel ini melalui
Oke