Sekolah Rakyat Segera Diluncurkan, Mensos Gus Ipul: Khusus untuk Pelajar Miskin dan Miskin Ekstrem

Kompas.com - 04/03/2025, 18:06 WIB
Inang Sh ,
Dwi NH

Tim Redaksi

Mensos Saifullah Yusuf menjelaskan sekolah rakyat akan dilaksanakan pada tahun ajaran 2025/2026 di Bekasi Jawa Barat, Selasa (04/03/2025) Kompas.com/MOH.ANAS Mensos Saifullah Yusuf menjelaskan sekolah rakyat akan dilaksanakan pada tahun ajaran 2025/2026 di Bekasi Jawa Barat, Selasa (04/03/2025)

KOMPAS.com - Menteri Sosial ( Mensos) Saifullah Yusuf menyatakan bahwa pihaknya tengah mempersiapkan proses peluncuran Sekolah Rakyat

Sekolah Rakyat merupakan program Presiden RI Prabowo Subianto yang ditujukan bagi anak-anak dari keluarga tidak mampu yang masih berada di bawah asuhan orangtua, sehingga mereka mendapat pembinaan.

Mensos yang akrab disapa Gus Ipul itu menjelaskan bahwa Sekolah Rakyat dibentuk untuk pelajar dari kelompok miskin dan miskin ekstrem.

Dia menyebutkan, Kementerian Sosial (Kemensos) akan membentuk tim yang bertugas menyeleksi calon peserta didik Sekolah Rakyat.

"Jadi, yang pertama, peserta didik harus berasal dari keluarga miskin atau miskin ekstrem. Nanti akan ada tim yang menyeleksi itu," jelas Gus Ipul saat di Masjid Jami Sabilil Muttaqin, Pasrepan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Selasa (4/3/2025).

Sekolah Rakyat akan dibangun dengan konsep menyerupai sekolah asrama atau boarding school yang sepenuhnya gratis. Selain pendidikan berkualitas, sekolah ini diharapkan dapat memastikan asupan gizi yang memadai bagi peserta didik.

Baca juga: Mensos Gus Ipul: Sekolah Rakyat bagi Warga Miskin Dimulai Tahun Ini

Gus Ipul mengungkapkan, Sekolah Rakyat akan mulai beroperasi pada tahun ajaran 2025, sesuai dengan arahan Presiden Prabowo.

"Sekolah Rakyat sudah dalam proses persiapan. Sesuai arahan presiden, Insya Allah akan dibuka tahun ini (2025)," katanya.

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu menjelaskan bahwa presiden menginstruksikan agar Sekolah Rakyat mencakup jenjang pendidikan mulai dari SD, SMP, hingga SMA.

Namun, Gus Ipul menambahkan bahwa pada tahap awal, Sekolah Rakyat akan dimulai dari jenjang SMA.

Ia juga menyatakan bahwa Sekolah Rakyat pertama akan dibuka di Bekasi, Jawa Barat.

Baca juga: Sekolah Rakyat Dibuka Tahun Ini, Pertama Tingkat SMA Dulu

Sekolah tersebut bakal memanfaatkan bangunan yang merupakan aset milik Kemensos.

"Insya Allah, bangunan ini siap digunakan untuk memulai Sekolah Rakyat," ujar Gus Ipul.

Terkini Lainnya
Tinjau Korban Banjir di Bekasi, Mensos: Selama di Pengungsian, Kebutuhan Warga Akan Kami Cukupi
Tinjau Korban Banjir di Bekasi, Mensos: Selama di Pengungsian, Kebutuhan Warga Akan Kami Cukupi
Kemensos
Mensos dan Wamensos Bantu Siapkan Makan Sahur untuk Korban Banjir Bekasi
Mensos dan Wamensos Bantu Siapkan Makan Sahur untuk Korban Banjir Bekasi
Kemensos
Sekolah Rakyat Segera Diluncurkan, Mensos Gus Ipul: Khusus untuk Pelajar Miskin dan Miskin Ekstrem
Sekolah Rakyat Segera Diluncurkan, Mensos Gus Ipul: Khusus untuk Pelajar Miskin dan Miskin Ekstrem
Kemensos
Siapkan Pelatihan dan Pendidikan, Mensos Gus Ipul Ajak Penerima Bansos Jadi Mandiri
Siapkan Pelatihan dan Pendidikan, Mensos Gus Ipul Ajak Penerima Bansos Jadi Mandiri
Kemensos
Penuhi Kebutuhan Dasar Korban Banjir Jakarta, Bogor, dan Bekasi, Kemensos Gelontorkan Bantuan Rp 2 Miliar
Penuhi Kebutuhan Dasar Korban Banjir Jakarta, Bogor, dan Bekasi, Kemensos Gelontorkan Bantuan Rp 2 Miliar
Kemensos
Bersama BNN, Kemensos Rehabilitasi Korban Penyalahgunaan Narkotika
Bersama BNN, Kemensos Rehabilitasi Korban Penyalahgunaan Narkotika
Kemensos
Kemensos Salurkan Bantuan Rp 815,5 Juta untuk Korban Banjir di Jakarta
Kemensos Salurkan Bantuan Rp 815,5 Juta untuk Korban Banjir di Jakarta
Kemensos
Rayakan Ramadhan 2025, Mensos Gus Ipul Paparkan Pentingnya Kesalehan Sosial
Rayakan Ramadhan 2025, Mensos Gus Ipul Paparkan Pentingnya Kesalehan Sosial
Kemensos
Kemensos Salurkan Bansos untuk 223 Jiwa Korban Terdampak Banjir Bogor
Kemensos Salurkan Bansos untuk 223 Jiwa Korban Terdampak Banjir Bogor
Kemensos
Istri Mensos Gus Ipul Dukung Pemberdayaan Komunitas Mangrove di 8 Titik di Indonesia
Istri Mensos Gus Ipul Dukung Pemberdayaan Komunitas Mangrove di 8 Titik di Indonesia
Kemensos
Mensos Gus Ipul Bantah Anggaran KND Sisa Rp 500 Juta, Efisiensi Tak Ganggu Bansos
Mensos Gus Ipul Bantah Anggaran KND Sisa Rp 500 Juta, Efisiensi Tak Ganggu Bansos
Kemensos
Mensos Gus Ipul Ajak Pegawai Kemensos Menambah Aksi Tebar Kebaikan
Mensos Gus Ipul Ajak Pegawai Kemensos Menambah Aksi Tebar Kebaikan
Kemensos
Jaga Lingkungan dan Tingkatkan Kesejahteraan Sosial, Kemensos Gelar Aksi Bersih Mangrove di Muara Gembong
Jaga Lingkungan dan Tingkatkan Kesejahteraan Sosial, Kemensos Gelar Aksi Bersih Mangrove di Muara Gembong
Kemensos
DTSEN Masuk Tahap Ground Checking, Wamensos Agus Jabo: Ini Langkah Penting Validitas Data
DTSEN Masuk Tahap Ground Checking, Wamensos Agus Jabo: Ini Langkah Penting Validitas Data
Kemensos
Siaga Bencana, Kemensos Sumbang Bantuan Logistik Senilai Rp 2 Miliar di Palembang
Siaga Bencana, Kemensos Sumbang Bantuan Logistik Senilai Rp 2 Miliar di Palembang
Kemensos
Bagikan artikel ini melalui
Oke