Mensos Gus Ipul Ajak Pegawai Kemensos Menambah Aksi Tebar Kebaikan

Kompas.com - 01/03/2025, 14:33 WIB
Mikhael Gewati

Penulis

Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf atau Gus Ipul bersalaman dengan pegawai Kementerian Sosial (Kemensos). Hal ini dilakukan Gus Ipul dalam acara 
melakukan silaturahmi dengan para pegawai Kemensos untuk menyambut bulan Ramadhan di Kantor Kemensos Salemba, Jakarta Pusat pada Jumat (28/2/2025). DOK. Humas Kemensos Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf atau Gus Ipul bersalaman dengan pegawai Kementerian Sosial (Kemensos). Hal ini dilakukan Gus Ipul dalam acara melakukan silaturahmi dengan para pegawai Kemensos untuk menyambut bulan Ramadhan di Kantor Kemensos Salemba, Jakarta Pusat pada Jumat (28/2/2025).

KOMPAS.com - Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf atau yang akrab di sapa Gus Ipul mengajak pegawai Kementerian Sosial (Kemensos) untuk menambah aksi menebar kebaikan. Hal ini dilakukan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan.

Hal tersebut dikatakan Mensos Gus Ipul saat acara silaturahmi dengan para pegawai Kemensos untuk menyambut bulan Ramadhan di Kantor Kemensos, Gedung Aneka Bhakti, Salemba, Jakarta Pusat, pada Jumat (28/2/2025). 

“Acara ini menjadi momen untuk memperkuat silaturahmi dan refleksi diri sebelum memasuki bulan suci (Ramadan). Sebagai insan sosial, kita memiliki tanggung jawab lebih untuk terus menebarkan kebaikan, terutama bagi saudara-saudara kita yang membutuhkan,” ujar Mensos Gus Ipul di hadapan para pegawai Kemensos, seperti dalam siaran persnya, Sabtu (1/3/2025).

Baca juga: Mensos Gus Ipul: Anggaran KND Dipangkas Jadi Rp 3 Miliar

Dalam acara silaturahmi itu, turut tampil para siswa SMP Permata Ciranjang, Cianjur yang membawakan pertunjukkan seni angklung. Pertunjukkan ini memberikan nuansa budaya yang kental.

Kekhidmatan makin terasa dengan tausiyah dari KH Ahmad Rosyidin Mawardi yang mengingatkan makna Ramadhan sebagai momentum meningkatkan ketakwaan, keikhlasan dalam bekerja, serta kepedulian terhadap sesama.

Selain doa bersama, acara silaturahmi juga diisi dengan ramah tamah yang semakin mempererat hubungan antarpegawai di lingkungan Kemensos.

Dengan semangat Ramadhan, Kemensos berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan sosial bagi masyarakat dan memastikan program-program kesejahteraan berjalan dengan optimal.

Terkini Lainnya
Tinjau Korban Banjir di Bekasi, Mensos: Selama di Pengungsian, Kebutuhan Warga Akan Kami Cukupi
Tinjau Korban Banjir di Bekasi, Mensos: Selama di Pengungsian, Kebutuhan Warga Akan Kami Cukupi
Kemensos
Mensos dan Wamensos Bantu Siapkan Makan Sahur untuk Korban Banjir Bekasi
Mensos dan Wamensos Bantu Siapkan Makan Sahur untuk Korban Banjir Bekasi
Kemensos
Sekolah Rakyat Segera Diluncurkan, Mensos Gus Ipul: Khusus untuk Pelajar Miskin dan Miskin Ekstrem
Sekolah Rakyat Segera Diluncurkan, Mensos Gus Ipul: Khusus untuk Pelajar Miskin dan Miskin Ekstrem
Kemensos
Siapkan Pelatihan dan Pendidikan, Mensos Gus Ipul Ajak Penerima Bansos Jadi Mandiri
Siapkan Pelatihan dan Pendidikan, Mensos Gus Ipul Ajak Penerima Bansos Jadi Mandiri
Kemensos
Penuhi Kebutuhan Dasar Korban Banjir Jakarta, Bogor, dan Bekasi, Kemensos Gelontorkan Bantuan Rp 2 Miliar
Penuhi Kebutuhan Dasar Korban Banjir Jakarta, Bogor, dan Bekasi, Kemensos Gelontorkan Bantuan Rp 2 Miliar
Kemensos
Bersama BNN, Kemensos Rehabilitasi Korban Penyalahgunaan Narkotika
Bersama BNN, Kemensos Rehabilitasi Korban Penyalahgunaan Narkotika
Kemensos
Kemensos Salurkan Bantuan Rp 815,5 Juta untuk Korban Banjir di Jakarta
Kemensos Salurkan Bantuan Rp 815,5 Juta untuk Korban Banjir di Jakarta
Kemensos
Rayakan Ramadhan 2025, Mensos Gus Ipul Paparkan Pentingnya Kesalehan Sosial
Rayakan Ramadhan 2025, Mensos Gus Ipul Paparkan Pentingnya Kesalehan Sosial
Kemensos
Kemensos Salurkan Bansos untuk 223 Jiwa Korban Terdampak Banjir Bogor
Kemensos Salurkan Bansos untuk 223 Jiwa Korban Terdampak Banjir Bogor
Kemensos
Istri Mensos Gus Ipul Dukung Pemberdayaan Komunitas Mangrove di 8 Titik di Indonesia
Istri Mensos Gus Ipul Dukung Pemberdayaan Komunitas Mangrove di 8 Titik di Indonesia
Kemensos
Mensos Gus Ipul Bantah Anggaran KND Sisa Rp 500 Juta, Efisiensi Tak Ganggu Bansos
Mensos Gus Ipul Bantah Anggaran KND Sisa Rp 500 Juta, Efisiensi Tak Ganggu Bansos
Kemensos
Mensos Gus Ipul Ajak Pegawai Kemensos Menambah Aksi Tebar Kebaikan
Mensos Gus Ipul Ajak Pegawai Kemensos Menambah Aksi Tebar Kebaikan
Kemensos
Jaga Lingkungan dan Tingkatkan Kesejahteraan Sosial, Kemensos Gelar Aksi Bersih Mangrove di Muara Gembong
Jaga Lingkungan dan Tingkatkan Kesejahteraan Sosial, Kemensos Gelar Aksi Bersih Mangrove di Muara Gembong
Kemensos
DTSEN Masuk Tahap Ground Checking, Wamensos Agus Jabo: Ini Langkah Penting Validitas Data
DTSEN Masuk Tahap Ground Checking, Wamensos Agus Jabo: Ini Langkah Penting Validitas Data
Kemensos
Siaga Bencana, Kemensos Sumbang Bantuan Logistik Senilai Rp 2 Miliar di Palembang
Siaga Bencana, Kemensos Sumbang Bantuan Logistik Senilai Rp 2 Miliar di Palembang
Kemensos
Bagikan artikel ini melalui
Oke