Bantu Korban Gempa Cianjur, Kemensos Bagikan 24.000 Paket Makanan Setiap Hari

Kompas.com - 25/11/2022, 11:33 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

 Presiden Jokowi (Jokowi) didampingi Kementerian Sosial (Kemensos) mengunjungi salah satu posko Layanan Dukungan Psikososial (LDP) Kemensos yang berlokasi di halaman SDN 2 Sukamaju, Desa Gasol, Kecamatan Cugenang, Cianjur, Kamis (24/11/2022).
DOK. BPMI Setpres Presiden Jokowi (Jokowi) didampingi Kementerian Sosial (Kemensos) mengunjungi salah satu posko Layanan Dukungan Psikososial (LDP) Kemensos yang berlokasi di halaman SDN 2 Sukamaju, Desa Gasol, Kecamatan Cugenang, Cianjur, Kamis (24/11/2022).

KOMPAS.com – Kementerian Sosial (Kemensos) membuat dapur umum lapangan yang dikelola personel Taruna Siaga Bencana (Tagana) di masing-masing posko pengungsian untuk memenuhi kebutuhan penyintas gempa bumi Cianjur.

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mengatakan, masing-masing dapur umum mampu memproduksi makanan 1.000 sampai 4.000 nasi bungkus per hari untuk penyintas di setiap lokasi pengungsian.

Saat ini, terdapat 12 dapur umum yang telah beroperasi, antara lain dapur umum Sukamanah dengan kapasitas 2.000 porsi, dapur umum Pendopo 3.000 porsi, dapur umum Jagakarsa 1.651 porsi, dapur umum Gasol 4.100 porsi, dapur umum Sukamaju 3.000 porsi, dan dapur umum Karangtengah 2.000 porsi.

Selanjutnya, dapur umum Cimacan mampu memproduksi 1.200 porsi, dapur umum Rancagoong 1.300 porsi, dapur umum Cikancana 1.000 porsi, dapur umum Warungkondang 2.474 porsi, dapur umum Gekbrong 1.200 porsi dan dapur umum Cugenang 1.500 porsi.

Dengan demikian, terdapat 24.000 paket makanan yang dapat diproduksi dapur umum Kemensos setiap harinya.

Baca juga: Mensos Risma Tak Terima Dimarahi Prajurit TNI AD Saat Kunjungi Daerah Terdampak Gempa Cianjur

Meski begitu, Risma mengaku, timnya masih menemui kendala dalam penanganan bencana gempa Cianjur, yakni sulitnya mendapatkan air bersih untuk proses memasak, mandi cuci kakus (MCK), dan sanitasi yang lainnya.

Terkait kesulitan air bersih yang dialami penyintas, Risma menyatakan, Kemensos mulai mengambil langkah membuat sumur bor, seperti yang telah dilakukan di lokasi pengungsian lapangan Jagaraksa, Kecamatan Warungkondang.

"Cara ini ditempuh agar kendala kesulitan air bersih di posko itu bisa segera teratasi sehingga tidak mengganggu jalannya pelayanan kepada masyarakat terdampak gempa Cianjur," katanya dalam siaran pers, Jumat (25/11/2022).

Lebih lanjut, Kemensos juga mengerahkan tim dari 12 Sentra Rehabilitasi Sosial dan relawan dari berbagai daerah untuk melakukan penanganan bencana.

Penanganan bencana yang dilakukan Kemensos dalam hal pengungsian, yakni memasang tenda dan memenuhi kebutuhan dasar penyintas yang meliputi pendistribusian bantuan logistik, permakanan, hingga Layanan Dukungan Psikososial (LDP).

Baca juga: Dari Kecamatan ke Kecamatan, Mensos Risma Cek Kesiapan Stok Kebutuhan Penyintas Gempa Cianjur

Terkait tenda dan pengungsian, Risma mengatakan, pihaknya telah memasang ratusan tenda di banyak titik di tujuh kecamatan melalui perpanjangan tangan timnya di lapangan.

Namun, Risma mengaku, masih mencari desain tenda yang tepat untuk kontur geografis Cianjur.

"Kalau gempa, biasanya, meskipun rumahnya sudah roboh, mereka nggak mau meninggalkan rumah karena di dalam mungkin masih ada yang bisa diselamatkan. Nah, mereka biasanya maunya nunggu di dekat rumah," katanya.

Tidak adanya halaman rumah dan terbatasnya jumlah lapangan terbuka di Cianjur membuat Risma memikirkan kembali pola dan strategi pemasangan tenda yang selama ini telah diterapkan.

Risma lantas membagikan pengalamannya menangani gempa Pasaman di Sumatera Barat (Sumbar) pada Maret 2022.

"Yang membedakan kemarin waktu di Pasaman itu halamannya luas luas, terus datarannya relatif rata. Jadi, waktu saya kasih tenda (keluarga) kecil-kecil, mereka langsung pasang di depan rumah. Tenang mereka karena tendanya ada di sekitar rumah mereka," ucap Risma.

Baca juga: Peringati Hari Pahlawan, Mensos Risma Tekankan Spirit Kepahlawanan sebagai Energi Mengatasi Berbagai Tantangan

Sementara itu, kondisi di Cianjur berbeda dengan bencana gempa yang pernah ia tangani sebelumnya.

"Kalau di sini ini 'kan beda, terjal, turun naik, gitu, konturnya. Rata-rata halaman rumahnya juga nggak ada. Itu yang membuat saya harus merubah strategi," kata Risma.

Jokowi hibur anak-anak

Sementara itu, Presiden Jokowi (Jokowi) mengunjungi salah satu posko Layanan Dukungan Psikososial (LDP) Kemensos yang berlokasi di halaman SDN 2 Sukamaju, Desa Gasol, Kecamatan Cugenang, Cianjur, Kamis (24/11/2022).

Melihat kedatangan Jokowi, anak-anak penyintas menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo dengan meneriakkan yel-yel.

"Semangat pagi! Pagi, pagi, pagi! Di mana negerimu? Di sini negeriku. Kanan negeriku. Kiri negeriku. Negeri cintaku. Indonesia!" teriak anak-anak ini penuh semangat.

Baca juga: Jokowi: Rehabilitasi Rumah Rusak akibat Gempa di Cianjur Tak Terpaku Satu Skema

Tak berhenti pada yel-yel , seorang anak penyintas bernama Bayu bahkan berani mempersembahkan sebuah lagu yang tengah viral "Ojo Dibandingke".

Di hadapan Jokowi dan anak-anak lainnya, Bayu melantunkan lagu berlirik bahasa Jawa itu dengan penuh percaya diri.

Jokowi pun terus tersenyum menyaksikan keberanian dan keceriaan 66 anak-anak di posko LDP, bahkan di tengah musibah yang tengah mereka alami.

"Tadi pagi sudah makan apa?" tanya Presiden kepada anak-anak.

"Nasi," jawab anak-anak serempak.

"Nasi sama apa? Ini, ada nasi sama ayam, buat kalian. Kebagian semuanya," kata Jokowi sembari menngulurkan beberapa kotak nasi.

Pemandangan serupa juga terlihat di Posko LDP Kemensos di Desa Cijedil, Kecamatan Cugenang, yang juga dikunjungi Jokowi.

Baca juga: Anwar Ibrahim Terpilih Jadi PM Malaysia, Jokowi Beri Selamat

Di sana, Jokowi didampingi Risma melakukan hal yang sama, yakni berinteraksi dan membagikan kotak nasi kepada anak-anak.

Kunjungan tersebut menjadi yang kedua bagi Jokowi setelah kunjungan pertamanya pada Selasa (22/11/2022) pascabencana gempa bumi melanda wilayah ini.

Selain berinteraksi dengan anak-anak di posko LDP, kedatangan Jokowi hari itu, Kamis (24/11/2022) juga untuk memastikan logistik kepada para penyintas terdistribusi dengan baik.

"Saya ingin memastikan makanan, tenda, obat-obatan, logistik, semuanya terdistribusi dengan baik," katanya di Cianjur.

Terkini Lainnya
Ramah Anak dan Penyandang Disabiitas, TBI STPL Bekasi Hadir untuk Semua Lapisan Masyarakat
Ramah Anak dan Penyandang Disabiitas, TBI STPL Bekasi Hadir untuk Semua Lapisan Masyarakat
Kemensos
Tinjau Korban Banjir di Bekasi, Mensos: Selama di Pengungsian, Kebutuhan Warga Akan Kami Cukupi
Tinjau Korban Banjir di Bekasi, Mensos: Selama di Pengungsian, Kebutuhan Warga Akan Kami Cukupi
Kemensos
Mensos dan Wamensos Bantu Siapkan Makan Sahur untuk Korban Banjir Bekasi
Mensos dan Wamensos Bantu Siapkan Makan Sahur untuk Korban Banjir Bekasi
Kemensos
Sekolah Rakyat Segera Diluncurkan, Mensos Gus Ipul: Khusus untuk Pelajar Miskin dan Miskin Ekstrem
Sekolah Rakyat Segera Diluncurkan, Mensos Gus Ipul: Khusus untuk Pelajar Miskin dan Miskin Ekstrem
Kemensos
Siapkan Pelatihan dan Pendidikan, Mensos Gus Ipul Ajak Penerima Bansos Jadi Mandiri
Siapkan Pelatihan dan Pendidikan, Mensos Gus Ipul Ajak Penerima Bansos Jadi Mandiri
Kemensos
Penuhi Kebutuhan Dasar Korban Banjir Jakarta, Bogor, dan Bekasi, Kemensos Gelontorkan Bantuan Rp 2 Miliar
Penuhi Kebutuhan Dasar Korban Banjir Jakarta, Bogor, dan Bekasi, Kemensos Gelontorkan Bantuan Rp 2 Miliar
Kemensos
Bersama BNN, Kemensos Rehabilitasi Korban Penyalahgunaan Narkotika
Bersama BNN, Kemensos Rehabilitasi Korban Penyalahgunaan Narkotika
Kemensos
Kemensos Salurkan Bantuan Rp 815,5 Juta untuk Korban Banjir di Jakarta
Kemensos Salurkan Bantuan Rp 815,5 Juta untuk Korban Banjir di Jakarta
Kemensos
Rayakan Ramadhan 2025, Mensos Gus Ipul Paparkan Pentingnya Kesalehan Sosial
Rayakan Ramadhan 2025, Mensos Gus Ipul Paparkan Pentingnya Kesalehan Sosial
Kemensos
Kemensos Salurkan Bansos untuk 223 Jiwa Korban Terdampak Banjir Bogor
Kemensos Salurkan Bansos untuk 223 Jiwa Korban Terdampak Banjir Bogor
Kemensos
Istri Mensos Gus Ipul Dukung Pemberdayaan Komunitas Mangrove di 8 Titik di Indonesia
Istri Mensos Gus Ipul Dukung Pemberdayaan Komunitas Mangrove di 8 Titik di Indonesia
Kemensos
Mensos Gus Ipul Bantah Anggaran KND Sisa Rp 500 Juta, Efisiensi Tak Ganggu Bansos
Mensos Gus Ipul Bantah Anggaran KND Sisa Rp 500 Juta, Efisiensi Tak Ganggu Bansos
Kemensos
Mensos Gus Ipul Ajak Pegawai Kemensos Menambah Aksi Tebar Kebaikan
Mensos Gus Ipul Ajak Pegawai Kemensos Menambah Aksi Tebar Kebaikan
Kemensos
Jaga Lingkungan dan Tingkatkan Kesejahteraan Sosial, Kemensos Gelar Aksi Bersih Mangrove di Muara Gembong
Jaga Lingkungan dan Tingkatkan Kesejahteraan Sosial, Kemensos Gelar Aksi Bersih Mangrove di Muara Gembong
Kemensos
DTSEN Masuk Tahap Ground Checking, Wamensos Agus Jabo: Ini Langkah Penting Validitas Data
DTSEN Masuk Tahap Ground Checking, Wamensos Agus Jabo: Ini Langkah Penting Validitas Data
Kemensos
Bagikan artikel ini melalui
Oke