Jokowi Didampingi Mensos Risma Hibahkan Bansos untuk Masyarakat Serang

Kompas.com - 17/06/2022, 17:53 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menyambangi Pasar Baros, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang, Jumat (17/6/2022).DOK. Humas Kemensos Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menyambangi Pasar Baros, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang, Jumat (17/6/2022).

KOMPAS.com - Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menyambangi Pasar Baros, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang, Jumat (17/6/2022).

Kedatangan orang nomor satu di Indonesia tersebut untuk menghibahkan sejumlah bantuan sosial ( bansos) kepada masyarakat di Serang.

Bantuan itu, utamanya diberikan kepada penerima manfaat Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Langsung Tunai (BLT) Minyak Goreng, bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (Atensi), dan Bantuan Modal Kerja (BMK).

"Assalamualaikum, ibu-ibu apa kabar? Sehat semua ya?" kata Jokowi disambut suara riuh ibu-ibu.

Baca juga: Blusukan ke Pasar, Zulkifli Hasan Mengaku Akan Mengeksekusi Perintah Jokowi

Saat menyerahkan bantuan, ia berpesan agar bansos tersebut bisa digunakan untuk keperluan yang mendesak. Salah satunya untuk membeli kebutuhan pokok, seperti minyak goreng.

"Tidak boleh untuk membeli pulsa atau rokok. Silakan untuk membeli kebutuhan pokok. Sementara diterima dulu, nanti kalau pendapatan negara meningkat Insya Allah bantuannya ditambah," ucap Jokowi.

Menanggapi pernyataan Jokowi, para ibu-ibu di pasar pun mengamini dengan semangat.

"Amiin, terima kasih bapak Presiden," suara koor ibu-ibu terdengar nyaring.

Baca juga: Jokowi: Sumber Daya Alam Melimpah Tak Ada Artinya jika Tak Dikelola oleh SDM Unggul

Pada kesempatan itu, Jokowi juga menyatakan bahwa di antara bantuan yang diterima masyarakat merupakan program dari Kementerian Sosial (Kemensos).

"Di sini juga hadir Ibu Mensos, Ibu Tri Rismaharini. Kenal ya?" ujar Jokowi.

Menjawab pernyataan itu, ibu-ibu yang hadir di pasar mengucapkan terima kasih kepada mensos yang akrab dipanggil Risma tersebut.

"Terima kasih Bu Menteri," suara ibu-ibu serempak.

Baca juga: Dampingi Jokowi ke Sindangheula, Menteri PUPR Sebut Kehadiran Bendungan Tingkatkan Indeks Pertanaman

Mensos Risma sedang berbincang dengan warga Serang.DOK. Humas Kemensos Mensos Risma sedang berbincang dengan warga Serang.

Setelah menyerahkan bansos secara simbolik, Jokowi dan rombongan berjalan masuk ke dalam pasar.

Ia berkesempatan untuk bercakap-cakap dengan para pedagang dan menyerahkan bantuan.

Sebagai informasi, BLT Minyak Goreng di Banten menjangkau sebanyak 539.322 orang. Tercatat penerima manfaat di Kabupaten Serang sebanyak 67.941 orang.

Bantuan PKH Banten untuk penyaluran Tahap ll sebanyak 288.162 KPM dengan nilai total Rp 204,486 miliar.

Baca juga: Bansos PKH Cair Bulan Ini, Ini Cara Cek Daftar Penerimanya

Adapun di Kabupaten Serang tercatat sebanyak 46.198 KPM dengan nilai bantuan Rp 33.786 miliar.

Bantuan Atensi dari Kemensos diserahkan kepada 20 KPM dengan nilai Rp 99.465.000.

Melalui Sentra Terpadu Inten Soeweno, Kemensos juga menyerahkan dua unit motor roda tiga kepada penyandang disabilitas.

Terkini Lainnya
Kemensos Bangun Dapur Umum dan Pasok Logistik untuk Korban Banjir Semarang
Kemensos Bangun Dapur Umum dan Pasok Logistik untuk Korban Banjir Semarang
Kemensos
Kemensos Gandeng Rumah Dana Kemanusiaan Kompas Berikan Bantuan Rumah Layak Huni bagi 11 Keluarga di Aceh Timur
Kemensos Gandeng Rumah Dana Kemanusiaan Kompas Berikan Bantuan Rumah Layak Huni bagi 11 Keluarga di Aceh Timur
Kemensos
Bantuan Sosial dari Kemensos Bantu Hamdani Kembali Memulai Hidup yang Lebih Baik
Bantuan Sosial dari Kemensos Bantu Hamdani Kembali Memulai Hidup yang Lebih Baik
Kemensos
Kemensos Bantu Renovasi SLBN A Pajajaran Bandung, Kepala Sekolah: Alhamdulillah atas Instruksi Bu Mensos
Kemensos Bantu Renovasi SLBN A Pajajaran Bandung, Kepala Sekolah: Alhamdulillah atas Instruksi Bu Mensos
Kemensos
Opini Laporan Keuangan Kemensos Sempat Turun, BPK: Ada Perbaikan dari Bu Risma
Opini Laporan Keuangan Kemensos Sempat Turun, BPK: Ada Perbaikan dari Bu Risma
Kemensos
Gandeng Kitabisa.com, Mensos Risma Serahkan Bantuan Rp 374 Juta untuk Penyandang Disabilitas
Gandeng Kitabisa.com, Mensos Risma Serahkan Bantuan Rp 374 Juta untuk Penyandang Disabilitas
Kemensos
Risma Sebut Sentra Kreasi Atensi Jadi Terobosan Penyandang Disabilitas untuk Mandiri
Risma Sebut Sentra Kreasi Atensi Jadi Terobosan Penyandang Disabilitas untuk Mandiri
Kemensos
Penyerapan Anggaran Kemensos Capai 98,58 Persen, Risma Paparkan 4 Pos Realisasinya
Penyerapan Anggaran Kemensos Capai 98,58 Persen, Risma Paparkan 4 Pos Realisasinya
Kemensos
Cegah Praktik Korupsi, Risma Gelar Pembekalan Pengadaan Barang dan Jasa untuk Pegawai Kemensos
Cegah Praktik Korupsi, Risma Gelar Pembekalan Pengadaan Barang dan Jasa untuk Pegawai Kemensos
Kemensos
Puncak HKSN dan HDI 2022, Mensos Serukan Penguatan Semangat Kesetiakawanan Sosial
Puncak HKSN dan HDI 2022, Mensos Serukan Penguatan Semangat Kesetiakawanan Sosial
Kemensos
Peringati HDI dan HKSN, Kemensos Salurkan Bantuan Atensi Rp 713 Juta untuk Penyandang Disabilitas di Aceh
Peringati HDI dan HKSN, Kemensos Salurkan Bantuan Atensi Rp 713 Juta untuk Penyandang Disabilitas di Aceh
Kemensos
Peringati HKSN 2022 di Cilincing, Kemensos Ajarkan Pemilahan Sampah agar Bernilai Ekonomi
Peringati HKSN 2022 di Cilincing, Kemensos Ajarkan Pemilahan Sampah agar Bernilai Ekonomi
Kemensos
Peringati HDI 2022, Kemensos Perkuat Layanan Inklusif bagi Penyandang Disabilitas
Peringati HDI 2022, Kemensos Perkuat Layanan Inklusif bagi Penyandang Disabilitas
Kemensos
Penuhi Kebutuhan Listrik Korban Gempa Cianjur, Kemensos Sediakan Solar Cell di Posko Pengungsian
Penuhi Kebutuhan Listrik Korban Gempa Cianjur, Kemensos Sediakan Solar Cell di Posko Pengungsian
Kemensos
Kemensos Fasilitasi Cetak Ulang KTP dan KK untuk Penyintas Gempa Cianjur
Kemensos Fasilitasi Cetak Ulang KTP dan KK untuk Penyintas Gempa Cianjur
Kemensos
Bagikan artikel ini melalui
Oke