Ini Cara Desa Pandak Ciptakan Kemandirian Ekonomi

Kompas.com - 13/08/2019, 10:52 WIB
ADW,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi


KOMPAS.com –
Untuk bisa menjadi desa yang maju dan mandiri dibutuhkan keberanian  berubah dan berinovasi. Salah satu desa yang sudah berani berinovasi adalah Desa Pandak, Baturaden, Banyumas, Jawa Tengah.

Desa Pandak melakukan inovasi di berbagai aspek kehidupan masyarakatnya, termasuk memperhatikan pembangunan sumber daya manusia (SDM).

Sejumlah upaya dilakukan untuk peningkatan kualitas hidup, baik dari sisi ekonomi, sosial, kebersihan, dan kesehatan. Realisasinya sebagian besar dilakukan dengan memanfaatkan dana desa.

Kepala Desa Pandak Rasito, program inovasi desa ini memanfaatkan dana desa dan penanaman modal dari investor.

Baca juga: Realisasi Penyaluran Dana Desa Hingga Juni 2019 Rp 41,83 Triliun

“Prinsipnya, dana desa di Pandak dikelola untuk membuat sesuatu yang produktif dan positif untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat,” terangnya.

Dari sisi ekonomi, Desa Pandak sedang membangun gedung balai latihan kerja (BLK) dengan memanfaatkan dana desa Rp 960 juta. Di BLK itu, nantinya warga akan dilatih beragam keterampilan, seperti pembuatan rambut dan bulu mata palsu.

Gedung yang direncanakan rampung pada akhir 2019 itu diperkirakan dapat menyerap 100–200 orang tenaga kerja.

Dana desa juga dipakai untuk membeli sarana prasarana kesenian, seperti seperangkat gamelan dan wayang kulit. Dimanfaatkan juga untuk memperbaiki lapangan olahraga dan jalan lingkar lapangan,” tambah Rasito.

Baca juga: Desa di Aceh Utara Ini, Gunakan Dana Desa untuk Kembangkan Udang Vaname

Persoalan pendidikan juga menjadi perhatian serius pengurus Desa Pandak. Untuk itu, mereka mencanangkan program “satu rumah satu sarjana” untuk mendorong anak-anak muda mengenyam pendidikan yang lebih tinggi.

“Kami bekerja sama dengan STMIK Widya Utama dan Universitas Harapan Bangsa. Saat ini, dari program beasiswa tersebut, sudah ada 15 orang yang diwisuda,” ujar Rasito.

Tak hanya itu, Desa Pandak menerapkan aturan jam belajar, yaitu pukul 18.00–21.00 WIB. Mereka juga membangun TK dan pos terpadu.

Untuk mengampanyekan hidup bersih dan sehat, desa ini menerapkan sebuah Peraturan Desa tentang Larangan Buang Air Besar Sembarangan (BABS).

Baca juga: Menurut Jokowi, Dana Desa yang Sudah Tersalurkan Rp 257 Triliun

“Ada hukuman dan denda minimal Rp 100 ribu bagi yang melanggar. Uang ini akan masuk ke kas RT yang ada di wilayah pelanggaran,” terang Rasito, dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (13/8/2019).

Pendapatan asli desa pun diputar kembali untuk membantu Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dalam membina koperasi RT. BUMDes memayungi beberapa unit usaha, seperti unit pengelolaan air bersih, unit simpan pinjam, unit pengolahan sampah, dan unit perdagangan.

Desa wisata

Selain pengembangan SDM, Desa Pandak juga melakukan pembangunan ekonomi dengan membangun desa wisata modern berstandar internasional.

Rasito menjelaskan, dana desa yang digulirkan pemerintah pusat seluruhnya dimanfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan hidup warga desa. Caranya dengan melakukan inovasi membangun desa wisata yang berkualitas agar nilai ekonomi aset desa meningkat.

Baca juga: Tak Hanya Kota dan Pantai, Ini 5 Desa Wisata di Yogyakarta

Terdapat sejumlah wahana wisata yang sudah dan sedang dibangun di desa yang berada di kawasan wisata Baturade ini. Misalnya, wahana The Village dan The Forest Island yang sudah beroperasi sejak beberapa tahun lalu.

The Village merupakan wisata edukasi yang dibuka sejak 2018 lalu. Tempat itu pun menjadi dijadikan latar belakang foto karena memiliki taman-taman bunga serta gedung dengan arsitektur instagramable.

“The Village dibangun di tanah kas desa. Dulu tanah ini disewa Rp 5 juta per tahun, sekarang Rp 80 juta per tahun. Tempat ini juga menyerap sekitar 50 tenaga kerja dari desa,” tutur Rasito.

Sementara itu, The Forest Island adalah taman bersantai bagi keluarga. Wahana ini dilengkapi dengan taman bunga, taman bermain, dan kolam renang. Ada juga kolam renang indoor khusus untuk perempuan atau kolam renang syariah.

Resort berstandar internasional

Selain dua wahana itu, Desa Pandak sedang membangun wisata andalan lainnya, yakni Pandak Mannayo Resort 1 dan 2.

Resort ini merupakan wisata terpadu dengan beragam atraksi berstandar internasional, seperti waterpark, kolam renang standar olimpiade, dan camping ground. Di tempat ini juga dibuatkan kios-kios untuk usaha masyarakat desa yang dikelola BUMDes.

Pandak Mannayo Resort sendiri merupakan hasil kerja sama Desa Pandak dengan PT Kokoria asal Korea. Proyek senilai Rp 225 miliar ini dibangun di lahan seluas 10,22 hektar.

Proses pembangunannya dimulai pada 2018 dan menyerap tenaga kerja sekitar 400 orang. Pembangunan ditargetkan selesai dalam waktu maksimal 4 tahun.

Baca juga: Startup Ini Fasilitasi E-ticketing untuk Desa Wisata

“Sebelum bekerja sama dengan PT Kokoria, tanah ini disewakan setahun Rp 17,5 juta 1 hektarnya. Sekarang, untuk 1 tahun, harga sewa per hektar Rp 150 juta,” ucap Rasito.

Menurutnya, PT Kokoria akan mengelola Pandak Mannayo Resort selama 20 tahun. Kemudian setelah 20 tahun, bangunan resort itu akan menjadi milik desa.

Saat pembangunan selesai, Pandak Mannayo Resort diperkirakan dapat menyerap banyak tenaga kerja dari desa. Nantinya, jelas Rasito, pegawai resort akan dikelola unit outsourcing milik BUMDes.

Berbagai upaya yang telah dilakukan untuk membangun Desa Pandak pun membuahkan hasil manis. Menurut Rasito, saat ini penghasilan masyarakat sudah meningkat dan peluang lapangan kerja pun terbuka makin luas.

“Peluang terbukanya lapangan kerja pun makin luas dengan adanya wahana wisata. Saat ini, Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa senilai Rp 5,4 miliar. Estimasi pendapatan desa tahun ini Rp 2,9 miliar,” pungkasnya.

Terkini Lainnya
Kementrans Gandeng Investor China Kembangkan Potensi Ekonomi Lokal lewat Komoditas Unggulan

Kementrans Gandeng Investor China Kembangkan Potensi Ekonomi Lokal lewat Komoditas Unggulan

Kemendes
Menko AHY Apresiasi Open House 24 Jam Kementrans, Wujudkan Pemerintahan yang Terbuka dan Responsif 

Menko AHY Apresiasi Open House 24 Jam Kementrans, Wujudkan Pemerintahan yang Terbuka dan Responsif 

Kemendes
1 Tahun Kabinet Merah Putih, Kementrans Gelar Open House 24 Jam Tampung Aspirasi Publik

1 Tahun Kabinet Merah Putih, Kementrans Gelar Open House 24 Jam Tampung Aspirasi Publik

Kemendes
Kementrans Siap Bantu Selesaikan Tumpang Tindih Kawasan Transmigrasi dengan Kawasan Hutan di Bener Meriah, Aceh

Kementrans Siap Bantu Selesaikan Tumpang Tindih Kawasan Transmigrasi dengan Kawasan Hutan di Bener Meriah, Aceh

Kemendes
Indonesia Siap Adaptasi Model Pembangunan Kawasan Transmigrasi di China yang Jadi Pusat Industri dan Energi

Indonesia Siap Adaptasi Model Pembangunan Kawasan Transmigrasi di China yang Jadi Pusat Industri dan Energi

Kemendes
Latsarmil bagi Transmigran, Wamentrans Viva Yoga: Kontribusi Kementrans Ikut Jaga dan Peduli Pertahanan Bangsa

Latsarmil bagi Transmigran, Wamentrans Viva Yoga: Kontribusi Kementrans Ikut Jaga dan Peduli Pertahanan Bangsa

Kemendes
Cegah Kebocoran Anggaran, Menteri Iftitah Minta Itjen Kementrans Lakukan Pengawasan Sejak Program Berjalan

Cegah Kebocoran Anggaran, Menteri Iftitah Minta Itjen Kementrans Lakukan Pengawasan Sejak Program Berjalan

Kemendes
Dorong Ekonomi Berkelanjutan di Papua, Mendes Yandri Andalkan Sinergi Tekad dan Kopdes Merah Putih

Dorong Ekonomi Berkelanjutan di Papua, Mendes Yandri Andalkan Sinergi Tekad dan Kopdes Merah Putih

Kemendes
Mendes PDT: Dana Desa Bisa Dimanfaatkan untuk Percepat Legalisasi Koperasi Merah Putih

Mendes PDT: Dana Desa Bisa Dimanfaatkan untuk Percepat Legalisasi Koperasi Merah Putih

Kemendes
Kementerian Desa PDT dan Kemenag Berkolaborasi Tingkatkan Ekonomi Masyarakat Desa Berbasis Keluarga

Kementerian Desa PDT dan Kemenag Berkolaborasi Tingkatkan Ekonomi Masyarakat Desa Berbasis Keluarga

Kemendes
Sejumlah Kades Salahgunakan Dana Desa, Menteri Yandri Laporkan Mereka ke Mabes Polri

Sejumlah Kades Salahgunakan Dana Desa, Menteri Yandri Laporkan Mereka ke Mabes Polri

Kemendes
Dukung Ketahanan Pangan dan MBG di Desa, Kemendes Gandeng TNI dan BGN

Dukung Ketahanan Pangan dan MBG di Desa, Kemendes Gandeng TNI dan BGN

Kemendes
Survei The Republic Institute: Menteri Desa PDT Yandri Dinilai Paling Sukses Bangun Desa

Survei The Republic Institute: Menteri Desa PDT Yandri Dinilai Paling Sukses Bangun Desa

Kemendes
Ada Oknum Tidak Bertanggung Jawab, Menteri Desa PDT Ajak Media dan LSM Kolaborasi Bangun Desa 

Ada Oknum Tidak Bertanggung Jawab, Menteri Desa PDT Ajak Media dan LSM Kolaborasi Bangun Desa 

Kemendes
Kemendesa PDT Gandeng Polri Awasi Penggunaan Dana Desa

Kemendesa PDT Gandeng Polri Awasi Penggunaan Dana Desa

Kemendes
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Apresiasi Spesial
Kirimkan Apresiasi Spesial untuk mendukung Jurnalisme Jernih KOMPAS.com
Memuat pilihan harga...
Kolom ini tidak boleh kosong.
Dengan mengirimkan pesan apresiasi kamu menyetujui ketentuan pengguna KOMPAS.com. Pelajari lebih lanjut.
Apresiasi Spesial
Syarat dan ketentuan
  1. Definisi
    • Apresiasi Spesial adalah fitur dukungan dari pembaca kepada KOMPAS.com dalam bentuk kontribusi finansial melalui platform resmi kami.
    • Kontribusi ini bersifat sukarela dan tidak memberikan hak kepemilikan atau kendali atas konten maupun kebijakan redaksi.
  2. Penggunaan kontribusi
    • Seluruh kontribusi akan digunakan untuk mendukung keberlangsungan layanan, pengembangan konten, dan operasional redaksi.
    • KOMPAS.com tidak berkewajiban memberikan laporan penggunaan dana secara individual kepada setiap kontributor.
  3. Pesan & Komentar
    • Pembaca dapat menyertakan pesan singkat bersama kontribusi.
    • Pesan dalam kolom komentar akan melewati kurasi tim KOMPAS.com
    • Pesan yang bersifat ofensif, diskriminatif, mengandung ujaran kebencian, atau melanggar hukum dapat dihapus oleh KOMPAS.com tanpa pemberitahuan.
  4. Hak & Batasan
    • Apresiasi Spesial tidak dapat dianggap sebagai langganan, iklan, investasi, atau kontrak kerja sama komersial.
    • Kontribusi yang sudah dilakukan tidak dapat dikembalikan (non-refundable).
    • KOMPAS.com berhak menutup atau menonaktifkan fitur ini sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
  5. Privasi & Data
    • Data pribadi kontributor akan diperlakukan sesuai dengan kebijakan privasi KOMPAS.com.
    • Informasi pembayaran diproses oleh penyedia layanan pihak ketiga sesuai dengan standar keamanan yang berlaku.
  6. Pernyataan
    • Dengan menggunakan Apresiasi Spesial, pembaca dianggap telah membaca, memahami, dan menyetujui syarat & ketentuan ini.
  7. Batasan tanggung jawab
    • KOMPAS.com tidak bertanggung jawab atas kerugian langsung maupun tidak langsung yang timbul akibat penggunaan fitur ini.
    • Kontribusi tidak menciptakan hubungan kerja, kemitraan maupun kewajiban kontraktual lain antara Kontributor dan KOMPAS.com
Gagal mengirimkan Apresiasi Spesial
Transaksimu belum berhasil. Coba kembali beberapa saat lagi.
Kamu telah berhasil mengirimkan Apresiasi Spesial
Terima kasih telah menjadi bagian dari Jurnalisme Jernih KOMPAS.com