Siapkan SDM Perikanan dari Hulu sampai Hilir, KKP Gelar Pelatihan di Gianyar

Kompas.com - 13/11/2022, 12:22 WIB
Aningtias Jatmika,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

Kementerian Kelautan dan Perikanan menggelar Pelatihan Keterampilan Nelayan serta Pelatihan Pengembangan Usaha Olahan di Desa Ketewel, Kabupaten Gianyar, Provinsi Bali, pada Kamis (10/11/2022) dan Jumat (11/11/2022).
Humas KKP Kementerian Kelautan dan Perikanan menggelar Pelatihan Keterampilan Nelayan serta Pelatihan Pengembangan Usaha Olahan di Desa Ketewel, Kabupaten Gianyar, Provinsi Bali, pada Kamis (10/11/2022) dan Jumat (11/11/2022).

KOMPAS.com – Kementerian Kelautan dan Perikanan ( KKP) melalui Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan (BRSDM) terus mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) untuk membangun sektor kelautan serta perikanan (KP) dari hulu sampai dengan hilir.

Sebagai unit pelaksana teknis (UPT) BRSDM, Balai Pelatihan dan Penyuluhan Perikanan (BPPP) Banyuwangi, Jawa Timur, pun menggelar Pelatihan Keterampilan Nelayan dan Pelatihan Pengembangan Usaha Olahan di Desa Ketewel, Kabupaten Gianyar, Provinsi Bali.

Kegiatan yang diikuti 60 nelayan dan 60 pengolah ikan itu diselenggarakan pada Kamis (10/11/2022) dan Jumat (11/11/2022).

“Pelatihan tersebut sejalan dengan lima program prioritas KKP yang digaungkan Menteri Sakti Wahyu Trenggono, khususnya program penangkapan ikan secara terukur,” ujar Kepala BRSDM I Nyoman Radiarta dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Minggu (13/11/2022).

Baca juga: Ini Strategi KKP untuk Dongkrak Produksi Rumput Laut Indonesia

Nyoman melanjutkan, melalui peningkatan kecakapan nelayan dalam bidang keahlian penangkapan ikan dan pengolahan perikanan, Indonesia dapat menguatkan sektor KP dari hulu ke hilir.

Dengan demikian, sektor tersebut dapat menghasilkan produk bermutu dan berkualitas, serta memenuhi persyaratan pasar dan sesuai dengan kebutuhan konsumen. Terlebih, Indonesia memiliki potensi perikanan yang besar. Di laut Bali, misalnya, potensi bidang perikanan tangkap mencapai 147.278,75 ton per tahun yang didominasi tuna, lemuru, dan tongkol.

Nyoman berharap, melalui pelatihan itu, peserta dapat menjadi nelayan yang andal dan bersertifikasi. Mereka juga dapat mengembangkan keahlian sebagai bekal usaha. Pada akhirnya, peserta dapat turut membangun perekonomian perikanan nasional, khususnya di Kabupaten Gianyar.

Sebagai informasi, pada Pelatihan Pengembangan Usaha Olahan Ikan, peserta mendapatkan materi berupa pembuatan luluh sate lilit ikan, pindang ikan, sambal botol tuna, dan siomai ikan.

Sementara pada Pelatihan Keterampilan Penangkapan Ikan, peserta mendapat materi berupa pengenalan keselamatan kerja dan pertolongan pertama pada kecelakaan, pengetahuan dasar pelayaran dan operasi penangkapan ikan, serta perawatan kapal ikan.

Baca juga: Permudah Distribusi Hasil Perikanan, KKP Gandeng PT KAI Logistik

Pada kesempatan itu, Nyoman juga menyampaikan apresiasinya kepada Anak Agung Gede Ngurah (AAGN) Ari Dwipayana yang telah memfasilitasi kegiatan tersebut, serta kepada Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Perikanan Gianyar dan seluruh pihak yang telah menyukseskan acara itu.

Adapun pelatihan tersebut turut dihadiri oleh Ketua Yayasan Puri Kauhan Ubud, Kepala Pusat Pelatihan dan Penyuluhan KP Lilly Aprilya Pregiwati, serta Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Perikanan Kabupaten Gianyar I Gusti Ayu Dewi Hariani.

Hadir pula Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan Perikanan (BPPP) Banyuwangi Achmad Subijakto, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Balai Besar Riset Budidaya Laut dan Penyuluhan Perikanan (BBRBLPP) Gondol Wawan Andriyanto, serta Kepala Desa Ketewel I Putu Gede Widya Kusuma Negara.

Terkini Lainnya
Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat Pesisir, Kementerian KP Luncurkan Teknologi Pengeringan Rumput Laut
Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat Pesisir, Kementerian KP Luncurkan Teknologi Pengeringan Rumput Laut
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Terbitkan Perpres Nomor 193 Tahun 2024, Prabowo Serius Genjot Ekonomi Biru
Terbitkan Perpres Nomor 193 Tahun 2024, Prabowo Serius Genjot Ekonomi Biru
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Berkat Program SFV, Gapokkan di Kawali, Ciamis Dapat Penghargaan dari Menteri KP
Berkat Program SFV, Gapokkan di Kawali, Ciamis Dapat Penghargaan dari Menteri KP
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kukuhkan 4 Guru Besar Vokasi, Menteri Trenggono Dukung Transformasi Pendidikan KP
Kukuhkan 4 Guru Besar Vokasi, Menteri Trenggono Dukung Transformasi Pendidikan KP
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Ikan Jade Perch Potensial Dibudidayakan di Indonesia, Menteri Trenggono: Sesuai Geografis Indonesia
Ikan Jade Perch Potensial Dibudidayakan di Indonesia, Menteri Trenggono: Sesuai Geografis Indonesia
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Lewat Eco Office, Kementerian KP Kenalkan Lingkungan Kerja Sehat dan Berkelanjutan
Lewat Eco Office, Kementerian KP Kenalkan Lingkungan Kerja Sehat dan Berkelanjutan
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Transformasi Menuju OII, Kementerian KP Siapkan 11 Pendidikan Tinggi Jadi 1 Benchmarking
Transformasi Menuju OII, Kementerian KP Siapkan 11 Pendidikan Tinggi Jadi 1 Benchmarking
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian KP Adakan Pelatihan Budi Daya Perikanan untuk Negara-negara Afrika
Kementerian KP Adakan Pelatihan Budi Daya Perikanan untuk Negara-negara Afrika
Kementerian Kelautan dan Perikanan
KSBM Biak Sukses Kirim 13,3 Ton Ikan Segar, Wujud Dampak Positif Program Kalamo
KSBM Biak Sukses Kirim 13,3 Ton Ikan Segar, Wujud Dampak Positif Program Kalamo
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Hijaukan Pesisir Pangandaran, Kementerian KP, Pemda, dan Masyarakat Tanam 700 Pohon
Hijaukan Pesisir Pangandaran, Kementerian KP, Pemda, dan Masyarakat Tanam 700 Pohon
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Sokong Usaha Masyarakat, Kementerian KP Perkuat Kinerja Keuangan BLU 
Sokong Usaha Masyarakat, Kementerian KP Perkuat Kinerja Keuangan BLU 
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Lantik 2.023 Taruna dan Taruni, Kementerian KP Siap Tempa Mereka Hingga Jadi SDM KP Unggul
Lantik 2.023 Taruna dan Taruni, Kementerian KP Siap Tempa Mereka Hingga Jadi SDM KP Unggul
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Menteri KP: Lulusan Satuan Pendidikan Kementerian KP Harus Dimanfaatkan Negara dengan Baik
Menteri KP: Lulusan Satuan Pendidikan Kementerian KP Harus Dimanfaatkan Negara dengan Baik
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Lulusan Satuan Pendidikan Kementerian KP Disebut Jadi Incaran Perusahaan Perikanan Luar Negeri
Lulusan Satuan Pendidikan Kementerian KP Disebut Jadi Incaran Perusahaan Perikanan Luar Negeri
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Dukung Keberlanjutan Konservasi Channa, Kementerian KP Gelar “Kontes Channa” di Depok
Dukung Keberlanjutan Konservasi Channa, Kementerian KP Gelar “Kontes Channa” di Depok
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Bagikan artikel ini melalui
Oke