Menteri Trenggono Lepas Ekspor Produk Perikanan Senilai Rp 1 Triliun

Kompas.com - 14/04/2021, 15:20 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono saat pelepasan produk perikanan dalam kegiatan bertajuk Indonesia Satu Ekspor di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Rabu (14/4/2021).DOK. Humas KKP Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono saat pelepasan produk perikanan dalam kegiatan bertajuk Indonesia Satu Ekspor di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Rabu (14/4/2021).

KOMPAS.com – Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melepas ekspor produk perikanan secara serentak di berbagai wilayah Indonesia sebagai penanda dimulainya Bulan Mutu Karantina (BMK) 2021.

Adapun total produk yang diekspor jumlahnya mencapai 11.637 ton atau senilai Rp1,012 triliun.

Pelepasan produk perikanan tersebut dilakukan oleh Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono dalam kegiatan bertajuk Indonesia Satu Ekspor di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Rabu (14/4/2021).

Selain Menteri Trenggono, pelepasan juga dilakukan oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu, dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM KHP) di 22 bandara dan 23 pelabuhan laut yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.

Baca juga: Gagalkan Penyelundupan 22.230 Benur ke Singapura, Kepala BKIPM: Kami Tidak Main-main!

Ekspor produk perikanan tersebut dilepas ke-40 negara tujuan yang tersebar di benua asia, eropa, dan amerika. Komoditas produk ini terdiri dari 157 jenis perikanan dengan rincian perikanan hidup, segar, beku, dan produk olahan ikan.

"Saya meyakini bahwa kegiatan ini menjadi bagian dari upaya kami memotivasi guna memajukan sektor kelautan dan perikanan lebih maju. Terlebih dalam situasi pandemi Covid-19 yang masih berlangsung,” ujar Trenggono dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Rabu (14/4/2021).

Untuk menyukseskan upaya itu, ia meminta jajarannya agar memfasilitasi para pelaku usaha perikanan supaya dapat eksis di pasar dunia.

Fasilitas yang dimaksud dalam bentuk pendampingan, sertifikasi, profiling potensi pasar, hingga memperkuat peran sebagai quality assurance dari produk yang dihasilkan pelaku usaha.

Baca juga: Pemerintah Dorong Pelaku Usaha Manfaatkan Perjanjian Dagang Tingkatkan Ekspor

Sementara itu, untuk pelaku usaha, Trenggono mengimbau agar menerapkan prinsip sanitasi dan higiene yang baik dalam proses produksi.

Selain sanitasi dan higiene, pelaku usaha diminta memastikan bahan baku perikanan yang dipakai bukan hasil kegiatan illegal maupun destructive fishing.

Dengan demikian produk yang dihasilkan memiliki jaminan mutu sehingga mampu bersaing di pasar global.

"Seluruh hal yang kami laksanakan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah mempercepat pemulihan ekonomi nasional (PEN). Hal ini, sekaligus menciptakan iklim usaha dan investasi yang lebih baik," ucap Trenggono.

Tak lupa, ia turut mengapresiasi pelaksanaan Bulan Mutu Karantina Ikan 2021 yang diselenggarakan oleh BKIPM KHP.

Baca juga: Kasus Edhy Prabowo, KPK Panggil Lagi Kepala BKIPM KKP sebagai Saksi

Menurut Trenggono, kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat hingga pelaku usaha di bidang kelautan dan perikanan.

BMK 2021 dan Indonesia Satu Ekspor

Pada kesempatan yang sama, Kepala BKIPM KHP Rina mengatakan, kegiatan Indonesia Satu Ekspor menggambarkan bahwa produksi perikanan Indonesia terus bergerak.

Tak hanya itu, kata dia, pihaknya turut memastikan untuk meningkatkan pelayanan guna mendorong majunya industri perikanan dalam negeri.

"Hari ini menggambarkan, bahwa produk perikanan terus bergerak dan kami berkomitmen meningkatkan pelayanan," imbuh Rina.

Baca juga: Ekspor Produk Perikanan Jadi Peluang Bisnis di Tengah Pandemi Covid-19

Terkait BMK 2021, ia menjelaskan, kegiatan tersebut akan dilaksanakan selama dua bulan. Dimulai sejak Rabu (14/4/2021) hingga (14/6/2021) di Kantor BKIPM KHP Pusat dan 47 UPT KIPM di seluruh Indonesia.

Pada pelaksanaan Bulan Mutu Karantina ke-6, Rina bersama pihaknya mengusung tema "Ikan Sehat Bermutu untuk Mendukung Pemenuhan Protein Masyarakat".

Lebih lanjut ia mengatakan, kegiatan tersebut juga bertujuan untuk mengedukasi publik tentang pentingnya mengonsumsi ikan bergizi, sekaligus mengajak pelaku usaha perikanan untuk menjaga mutu produknya.

"Adapun rangkaian BMK meliputi BKIPM peduli sosial, BKIPM peduli lingkungan, dan BKIPM peduli pelayanan publik," ujar Rina.

Baca juga: Produk Perikanan RI Dilarang Masuk ke China, Ini Klarifikasi KKP

Rina memaparkan, BKIPM Peduli Sosial diantaranya berisi penyediaan produk perikanan yang sehat dan bermutu oleh UPT KIPM melalui penyerahan bantuan kepada masyarakat kelautan dan perikanan.

Adapun para penerima bantuan tersebut, yakni nelayan, pembudidaya, penampung, supplier, pengolah dan pemasar ikan, serta hasil perikanan, buruh atau karyawan unit pengolah ikan hingga masyarakat lainnya.

Sementara itu, kata dia, BKIPM Peduli Lingkungan meliputi pelepasliaran ikan endemik dan ikan yang dilindungi, pembersihan pantai dan daerah sentra-sentra perikanan (tangkap, budidaya, dan pasar) dari sampah plastik dan non-organik.

Kemudian, ada pula peduli lingkungan dalam bentuk penanaman pohon mangrove di pantai dan transplantasi coral.

Baca juga: Peduli Lingkungan Mulai dari Mengganti Sedotan Plastik

Terakhir, BKIPM Peduli Pelayanan Publik akan berisi kegiatan pelayanan publik di UPT KIPM melalui cara-cara yang unik dan menarik. Dengan begitu, dapat menciptakan kenyamanan, kegembiraan, dan kepuasan bagi para pengguna jasa.

"Nanti bertema kearifan lokal atau lainnya dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan (prokes) guna mencegah penyebaran Covid-19," ujar Rina.

Sebagai informasi, launching Bulan Mutu Karantina 2021 dan kegiatan Indonesia Satu Ekspor ini turut disaksikan oleh sejumlah kepala daerah secara daring.

Terkini Lainnya
11 Pendidikan Tinggi Vokasi Kementerian KP Buka Pendaftaran Taruna/Taruni Baru 2024
11 Pendidikan Tinggi Vokasi Kementerian KP Buka Pendaftaran Taruna/Taruni Baru 2024
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian KP Tekankan Pentingnya Sertifikasi AKP untuk Tingkatkan Kesejahteraan Personel Kapal
Kementerian KP Tekankan Pentingnya Sertifikasi AKP untuk Tingkatkan Kesejahteraan Personel Kapal
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Akselerasi Kerja Sama Lobster dengan Vietnam, Menteri KP: Kualitas dan Harga Untungkan Dua Negara
Akselerasi Kerja Sama Lobster dengan Vietnam, Menteri KP: Kualitas dan Harga Untungkan Dua Negara
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Lokasi Pembersihan Hasil Sedimentasi di Laut Diumumkan, Pelaku Usaha Bisa Memanfaatkannya
Lokasi Pembersihan Hasil Sedimentasi di Laut Diumumkan, Pelaku Usaha Bisa Memanfaatkannya
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Bantu Korban Bencana di Sumbar, Kementerian KP Kirim Bantuan Produk Perikanan
Bantu Korban Bencana di Sumbar, Kementerian KP Kirim Bantuan Produk Perikanan
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Politeknik KP Pariaman Bantu Korban Bencana di Pesisir Selatan, Sumbar
Politeknik KP Pariaman Bantu Korban Bencana di Pesisir Selatan, Sumbar
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Perjuangkan Hak Nelayan Kecil, Kementerian KP Suarakan Isu Subsidi Perikanan di WTO
Perjuangkan Hak Nelayan Kecil, Kementerian KP Suarakan Isu Subsidi Perikanan di WTO
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Lewat Aplikasi e-Latar, Kementerian KP Berupaya Tingkatkan Mutu Pembelajaran Satdik KP
Lewat Aplikasi e-Latar, Kementerian KP Berupaya Tingkatkan Mutu Pembelajaran Satdik KP
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Pentaru 2024/2025 Dibuka, Beasiswa Pendidikan Gratis Diberikan bagi Peserta Didik Anak Pelaku Utama KP
Pentaru 2024/2025 Dibuka, Beasiswa Pendidikan Gratis Diberikan bagi Peserta Didik Anak Pelaku Utama KP
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Menteri Trenggono Sebut SDM Berkualitas Jadi Kunci Majukan Sektor Kelautan dan Perikanan
Menteri Trenggono Sebut SDM Berkualitas Jadi Kunci Majukan Sektor Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian KP Siap Penuhi Permintaan Penempatan Awak Kapal Perikanan dari Indonesia di Kapal Spanyol
Kementerian KP Siap Penuhi Permintaan Penempatan Awak Kapal Perikanan dari Indonesia di Kapal Spanyol
Kementerian Kelautan dan Perikanan
RI-Spanyol Sepakat Tingkatkan Jaminan Perlindungan Awak Kapal Ikan Asal Indonesia
RI-Spanyol Sepakat Tingkatkan Jaminan Perlindungan Awak Kapal Ikan Asal Indonesia
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Berkat Pemanfaatan Aset SFV UPT, Kementerian KP Raih PNBP Rp 32,05 Miliar
Berkat Pemanfaatan Aset SFV UPT, Kementerian KP Raih PNBP Rp 32,05 Miliar
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Kementerian KP, FAO, dan Pemprov Jateng Lepasliarkan 20 Kg Sidat Hasil Proyek IFish
Kementerian KP, FAO, dan Pemprov Jateng Lepasliarkan 20 Kg Sidat Hasil Proyek IFish
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Program Ekonomi Biru Kementerian KP Dikupas dalam Bali Ocean Days 2024
Program Ekonomi Biru Kementerian KP Dikupas dalam Bali Ocean Days 2024
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Bagikan artikel ini melalui
Oke