Pimpin SDG Summit di PBB, Wapres JK Ceritakan Prioritas Pembangunan Indonesia

Kompas.com - 27/09/2019, 07:30 WIB
Mikhael Gewati

Penulis

Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (dua dari kiri) saat memimpin sesi Leaders Dialogue mengenai, 2030-2030 Vision, pada sidang Sustainable Development Goals (SDG) Summit di Markas Besar PBB, New York, Rabu (25/9/2019). DOK. Humas Kementerian Luar Negeri RI Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (dua dari kiri) saat memimpin sesi Leaders Dialogue mengenai, 2030-2030 Vision, pada sidang Sustainable Development Goals (SDG) Summit di Markas Besar PBB, New York, Rabu (25/9/2019).


KOMPAS.com
- Wakil Presiden ( Wapres) RI Jusuf Kalla (JK) menceritakan kepada dunia tentang prioritas pembangunan nasional berdasarkan “Visi Indonesia 2045" di markas besar Perserikatan Bangsa-Bangsa ( PBB) di New York, Rabu (25/9/2019).

"Prioritas pembangunan Indonesia fokus pada empat pilar utama yakni, pengembangan sumber daya manusia (SDM), pertumbuhan ekonomi berkelanjutan, pemerataan pembangunan, dan penguatan tata kelola pemerintahan," kata JK saat memimpin sidang Sustainable Development Goals (SDG) Summit di markas PBB.

Dalam sidang itu, Wapres JK bersama dengan Menteri Luar Negeri dan Perdagangan Malta, mendapatkan kehormatan untuk memimpin sesi Leaders' Dialogue mengenai "2030 – 2030 Vision".

Dalam keterangan tertulis yang Kompas.com terima, Kamis (26/9/2019) dijelaskan, sesi dialog tesebut bersifat strategis. Ini karena mengupas visi para kepala negara dan  pemerintahan dalam akselerasi pencapaian sepuluh tahun terakhir menuju 2030.

Baca juga: Di Sidang PBB Menlu Retno Bahas 3 Isu

Sesi dialog ini juga dinilai forward-looking (berpandangan ke depan) karena mengidentifikasi berbagai tindakan dan kebijakan yang perlu segera diterapkan negara anggota PBB. Ini dilakukan agar seluruh SDG dapat tercapai sesuai tenggat waktu pada 2030.

“Sepuluh tahun ke depan harus diarahkan untuk mendorong percepatan pencapaian SDG, dan upaya itu harus dimulai dari sekarang!," ujar Wapres RI Jusuf Kalla. 

Indonesia sendiri, saat ini tengah melakukan berbagai upaya untuk terus mendorong pencapaian SDG, termasuk dengan menyelaraskan berbagai target dan tujuan SDG ke dalam perencanaan pembangunan nasional.

Sementara itu, Wakil Tetap RI untuk PBB di New York, Duta Besar, Dian Triansyah Djani menjelaskan, tepilihanya Wapres JK memimpin sesi dialog di sidang SDG Summit tak lepas dari reputasi baik Indonesia terkiat SDG.

"Sebagai negara, Indonesia telah melaksanakan komitmen mengimplementasikan SDG dan  memiliki visi ke depan untuk mempercepat implementasi SDG secara global," ujar dia.

Terkini Lainnya
Pada Lokakarya Internasional, Kemenlu Soroti Pentingnya Transformasi Pertambangan Berkelanjutan
Pada Lokakarya Internasional, Kemenlu Soroti Pentingnya Transformasi Pertambangan Berkelanjutan
Kementerian Luar Negeri
Pertamina Nyatakan Kesiapannya Berkolaborasi Kembangkan Energi di Afrika
Pertamina Nyatakan Kesiapannya Berkolaborasi Kembangkan Energi di Afrika
Kementerian Luar Negeri
Pada IAF 2024, Indonesia dan Afrika Teken Kerja Sama Industri Strategis Senilai 173,5 Juta Dollar AS
Pada IAF 2024, Indonesia dan Afrika Teken Kerja Sama Industri Strategis Senilai 173,5 Juta Dollar AS
Kementerian Luar Negeri
Bertemu Menlu Angola, Retno Marsudi Harap Kerja Sama Ekonomi Diperkuat
Bertemu Menlu Angola, Retno Marsudi Harap Kerja Sama Ekonomi Diperkuat
Kementerian Luar Negeri
Komitmen Pertamina di Afrika, Integrasi Ekspansi Global dan Transisi Energi
Komitmen Pertamina di Afrika, Integrasi Ekspansi Global dan Transisi Energi
Kementerian Luar Negeri
Perkuat Komitmen Ekspansi Energi di Afrika, Pertamina Dukung Indonesia-Afrika Forum 2024
Perkuat Komitmen Ekspansi Energi di Afrika, Pertamina Dukung Indonesia-Afrika Forum 2024
Kementerian Luar Negeri
Di IAF 2024, Jokowi Ajak Negara Afrika Semakin Solid Jadi Penggerak Perubahan 
Di IAF 2024, Jokowi Ajak Negara Afrika Semakin Solid Jadi Penggerak Perubahan 
Kementerian Luar Negeri
Jokowi Soroti 4 Poin Penting dalam Wujudkan Pembangunan Adil dan Inklusif di Negara Berkembang
Jokowi Soroti 4 Poin Penting dalam Wujudkan Pembangunan Adil dan Inklusif di Negara Berkembang
Kementerian Luar Negeri
Kemenlu Gelar Indonesia-Africa Forum 2024, Peluang Emas Transaksi Bisnis di Pasar Afrika
Kemenlu Gelar Indonesia-Africa Forum 2024, Peluang Emas Transaksi Bisnis di Pasar Afrika
Kementerian Luar Negeri
Perkuat Kerja Sama dengan Afrika, Indonesia Siapkan Beberapa Side Events di IAF Bali
Perkuat Kerja Sama dengan Afrika, Indonesia Siapkan Beberapa Side Events di IAF Bali
Kementerian Luar Negeri
Para Menlu ASEAN Sepakat Lanjutkan Hasil Keketuaan Indonesia untuk Keketuaan Laos 2024
Para Menlu ASEAN Sepakat Lanjutkan Hasil Keketuaan Indonesia untuk Keketuaan Laos 2024
Kementerian Luar Negeri
Jelang Pernyataan Mahkamah Internasional soal Palestina, Menlu: Tindakan Israel Harus Dihentikan
Jelang Pernyataan Mahkamah Internasional soal Palestina, Menlu: Tindakan Israel Harus Dihentikan
Kementerian Luar Negeri
Menlu: Indonesia Jadi Pemain Utama di Kawasan dan Global
Menlu: Indonesia Jadi Pemain Utama di Kawasan dan Global
Kementerian Luar Negeri
Diplomasi Indonesia Terus Perjuangkan Hak dan Akses Pendidikan Perempuan di Afghanistan
Diplomasi Indonesia Terus Perjuangkan Hak dan Akses Pendidikan Perempuan di Afghanistan
Kementerian Luar Negeri
Lewat Keketuaan G20 dan ASEAN, Diplomasi Indonesia Perkuat Kerja Sama di Kawasan Pasifik
Lewat Keketuaan G20 dan ASEAN, Diplomasi Indonesia Perkuat Kerja Sama di Kawasan Pasifik
Kementerian Luar Negeri
Bagikan artikel ini melalui
Oke