Pemerintah Jamin Perlindungan Perempuan dan Anak Korban Gempa NTB

Kompas.com - 14/09/2018, 19:58 WIB
Haris Prahara,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Sejumlah warga di pengungsian korban gempa Lombok.Kompas.com/Fitri Sejumlah warga di pengungsian korban gempa Lombok.

JAKARTA, KOMPAS.com – Pemerintah melalui Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan ( Kemenko PMK) terus berupaya mempercepat pemulihan dampak bencana gempa Nusa Tenggara Barat.

Hal itu diungkapkan Plt Deputi Bidang Koordinasi Pemberdayaan Masyarakat, Desa, dan Kawasan Kemenko PMK Sonny Harry B Harmadi, Jumat (14/9/2018), di Jakarta.

"Pesan Ibu Menko Puan Maharani agar anak-anak mendapatkan prioritas penanganan, baik dari kebutuhan tempat tinggal, makanan, pendidikan, maupun kesehatan," ujar Sonny.

Dalam setiap rapat koordinasi, Kemenko PMK senantiasa mendorong Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) untuk memastikan perlindungan seluruh anak dan perempuan korban bencana alam.

Sonny melanjutkan, panti-panti untuk korban bencana alam pun telah ditangani maksimal. Pemerintah pusat selalu berkoordinasi dengan Dinas Sosial dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah NTB.

“Selama Agustus-September, Dinas Sosial telah memberi bantuan bagi 239 LKSA (panti) di NTB untuk 5.018 anak dengan rata-rata nominal Rp 1 juta per anak. Selain itu, sebanyak 25 LKSA yang rusak telah masuk dalam rencana aksi perbaikan,” paparnya.

(BACA JUGAPercepat Pemulihan NTB Pasca Gempa, Puan Gelar Rapat Tingkat Menteri)

Kasus pemerkosaan

Terkait informasi adanya pemerkosaan yang dialami anak panti di Lombok, Sonny menegaskan Menko PMK telah menginstruksikan agar penanganan korban menjadi prioritas utama.

“Kejadian itu terjadi di panti dan bukan di pengungsian. Saat ini, sudah dilaksanakan pendampingan psikologi untuk mengatasi trauma korban," ujar Sonny.

Ia menambahkan, Menko PMK juga mengimbau Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) untuk terus bersama-sama pemerintah mempercepat pemulihan pasca bencana NTB.

"Menindaklanjuti arahan Ibu Menko, kami akan terus berkoordinasi dengan kementerian atau lembaga serta pemda untuk menekan risiko terulangnya kejadian memprihatinkan ini, terutama di pengungsian," tutup Sonny.

Terkini Lainnya
Menko Puan Berikan Bantuan dan Santunan bagi Korban Tsunami Lampung
Menko Puan Berikan Bantuan dan Santunan bagi Korban Tsunami Lampung
Kemenko PMK
Menko Puan Sampaikan Belasungkawa bagi Korban Tsunami Selat Sunda
Menko Puan Sampaikan Belasungkawa bagi Korban Tsunami Selat Sunda
Kemenko PMK
Di Arab, Indonesia Jadi Tamu Kehormatan
Di Arab, Indonesia Jadi Tamu Kehormatan
Kemenko PMK
RI Jadi Tamu Kehormatan di Festival Janadriyah, Ini Harapan Puan
RI Jadi Tamu Kehormatan di Festival Janadriyah, Ini Harapan Puan
Kemenko PMK
Puan Ajak Para Ibu Tularkan Budaya Membaca
Puan Ajak Para Ibu Tularkan Budaya Membaca
Kemenko PMK
JK dan Puan Bahas Penanganan Dampak Bencana NTB dan Sulteng
JK dan Puan Bahas Penanganan Dampak Bencana NTB dan Sulteng
Kemenko PMK
Bangkitkan Budaya Minum Jamu, Menko Puan Ajak Milenial Konsumsi Jamu
Bangkitkan Budaya Minum Jamu, Menko Puan Ajak Milenial Konsumsi Jamu
Kemenko PMK
Hadapi Isu Darurat Kesehatan, Menko PMK Ingin Semua Negara Siap Siaga
Hadapi Isu Darurat Kesehatan, Menko PMK Ingin Semua Negara Siap Siaga
Kemenko PMK
Gandeng BNN, Ratusan Pegawai Kemenko PMK Mendadak di Tes Narkoba
Gandeng BNN, Ratusan Pegawai Kemenko PMK Mendadak di Tes Narkoba
Kemenko PMK
Menko PMK Beberkan Pemanfaatan Teknologi Nuklir bagi Indonesia
Menko PMK Beberkan Pemanfaatan Teknologi Nuklir bagi Indonesia
Kemenko PMK
Wapres Kosta Rika dan Menko PMK Bertemu Bahas Pemberdayaan Perempuan
Wapres Kosta Rika dan Menko PMK Bertemu Bahas Pemberdayaan Perempuan
Kemenko PMK
Di Wina, Menko PMK Promosikan Jamu Indonesia Berteknologi Iradiasi
Di Wina, Menko PMK Promosikan Jamu Indonesia Berteknologi Iradiasi
Kemenko PMK
Menko Puan Tekankan Pentingnya Kerja Sama Nuklir untuk Pembangunan
Menko Puan Tekankan Pentingnya Kerja Sama Nuklir untuk Pembangunan
Kemenko PMK
Di Wina, Puan Katakan, Pendapatan Masyarakat Indonesia Makin Merata
Di Wina, Puan Katakan, Pendapatan Masyarakat Indonesia Makin Merata
Kemenko PMK
Kemenko PMK Gelar Pelatihan
Kemenko PMK Gelar Pelatihan "Digital Marketing" Khusus Perempuan
Kemenko PMK
Bagikan artikel ini melalui
Oke