Anggota Komisi X DPR Dapil Aceh Optimistis PON XXI Bakal Sukses Digelar

Kompas.com - 03/09/2024, 17:13 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

Anggota Komisi X DPR RI Illiza Sa'aduddin Djamal asal Daerah Pemilihan (Dapil) AcehDOK. Humas Kemendagri Anggota Komisi X DPR RI Illiza Sa'aduddin Djamal asal Daerah Pemilihan (Dapil) Aceh

KOMPAS.com - Anggota Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) dari daerah pemilihan (dapil) Aceh, Illiza Sa'aduddin Djamal, meyakini bhwa ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara (Sumut) atau Aceh-Sumut bakal berjalan sukses. 

Apalagi, pemerintah pusat telah mendukung anggaran pelaksanaan PON Aceh-Sumut sekitar Rp 516 miliar.

Illiza menuturkan, Komisi X DPR RI selalu mengingatkan pemerintah pusat agar memberikan bantuan anggaran yang dibutuhkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Aceh dalam menyukseskan kegiatan olahraga nasional tersebut. 

"Alhamdulillah, sudah dilakukan penandatanganan bersama (terkait tambahan anggaran PON). Mudah-mudahan, pelaksanaan PON bisa berjalan sukses," katanya dalam keterangan tertulis, Selasa (3/9/2024). 

Dia menegaskan, pelaksanaan PON Aceh-Sumut 2024 lebih siap jika dibandingkan perhelatan sebelumnya di Papua. 

Keyakinan Illiza bukan tanpa alasan karena pembangunan sarana dan prasarana penunjang saat PON di Papua dikerjakan dari awal. 

Baca juga: Pj Agus Fatoni Pastikan Seluruh Venue PON XXI di Sumut Siap Dipakai

Sementara itu, perhelatan PON XXI Aceh-Sumut kali ini lebih membutuhkan persiapan, seperti renovasi sarana dan prasarana olahraga.

Untuk diketahui, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mendukung anggaran dengan total senilai Rp 516 miliar untuk menyukseskan penyelenggaraan PON XXI Aceh-Sumut

Anggaran tersebut dimanfaatkan melalui kerja sama dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat bersama dua Panitia Besar PON XXI Aceh-Sumut, yang masing-masing berada di wilayah Aceh dan Sumut.

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo mengatakan, dukungan anggaran negara untuk pesta olahraga nasional empat tahunan itu dimanfaatkan untuk sejumlah kebutuhan utama, seperti bidang pertandingan sebesar Rp 176 miliar.

Nilai tersebut terdiri dari bidang pertandingan untuk wilayah Aceh Rp 72 miliar, bidang pertandingan untuk wilayah Sumut Rp 74 miliar, serta kebutuhan panitia, pengawas, hakim, dan keabsahan sebesar Rp 30 miliar.

Baca juga: 7.000 Undangan Gratis Pembukaan PON untuk Warga Aceh, Catat Cara Mendapatkannya

Kemudian, kebutuhan anggaran untuk acara seremonial pembukaan di Aceh sebesar Rp 60 miliar, seremonial penutupan di Sumut sebesar Rp 41 miliar. 

Selain itu, kebutuhan anggaran untuk sarana pertandingan di Aceh Rp 138 miliar dan sarana pertandingan di Sumut sebesar Rp 101 miliar.

PON 2024 Aceh-Sumut akan dibuka secara resmi pada 9 September dan berlangsung hingga 20 September dengan mempertandingkan 67 cabang olahraga. 

Ajang tersebut akan mempertandingkan 33 cabang olahraga di Aceh dan 34 di Sumut. 

Terkini Lainnya
Patuh Selenggarakan Pelayanan Publik, Kemendagri Terima Penghargaan dari Ombudsman RI
Patuh Selenggarakan Pelayanan Publik, Kemendagri Terima Penghargaan dari Ombudsman RI
Kemendagri
Hadiri Apel Operasi Ketupat 2025, Mendagri Ingatkan Kepala Daerah Jaga Arus Mudik dan Stabilitas Harga Pangan
Hadiri Apel Operasi Ketupat 2025, Mendagri Ingatkan Kepala Daerah Jaga Arus Mudik dan Stabilitas Harga Pangan
Kemendagri
Wamendagri Nyatakan Kabupaten Magetan Siap Laksanakan Pemungutan Suara Ulang
Wamendagri Nyatakan Kabupaten Magetan Siap Laksanakan Pemungutan Suara Ulang
Kemendagri
Wamendagri Ribka Sambangi Langsung Kabupaten Siak, Pastikan Kesiapan PSU Lancar Sesuai Rencana
Wamendagri Ribka Sambangi Langsung Kabupaten Siak, Pastikan Kesiapan PSU Lancar Sesuai Rencana
Kemendagri
Permudah Investasi dan Perencanaan Pembangunan, Kemendagri Teken MoU Lintas K/L
Permudah Investasi dan Perencanaan Pembangunan, Kemendagri Teken MoU Lintas K/L
Kemendagri
Miliki Potensi Besar, Mendagri Yakin Indonesia Emas 2045 Bakal Tercapai
Miliki Potensi Besar, Mendagri Yakin Indonesia Emas 2045 Bakal Tercapai
Kemendagri
BMKG Prediksi Sejumlah Wilayah Hujan Lebat, Wamendagri Ingatkan Kepala Daerah Lakukan Mitigasi
BMKG Prediksi Sejumlah Wilayah Hujan Lebat, Wamendagri Ingatkan Kepala Daerah Lakukan Mitigasi
Kemendagri
Cuaca Ekstrem, Mendagri Tito Minta Pemda Lakukan Antisipasi
Cuaca Ekstrem, Mendagri Tito Minta Pemda Lakukan Antisipasi
Kemendagri
Peserta Retret Magelang Semangat Ikuti Olahraga Pagi, Mendagri Tito Ikut Senam Bersama
Peserta Retret Magelang Semangat Ikuti Olahraga Pagi, Mendagri Tito Ikut Senam Bersama
Kemendagri
Hadiri Perayaan Cap Go Meh, Wamendagri Bima Arya Puji Toleransi di Kota Singkawang
Hadiri Perayaan Cap Go Meh, Wamendagri Bima Arya Puji Toleransi di Kota Singkawang
Kemendagri
Wamendagri Bima Arya Apresiasi Persiapan Meriah Perayaan Cap Go Meh di Singkawang
Wamendagri Bima Arya Apresiasi Persiapan Meriah Perayaan Cap Go Meh di Singkawang
Kemendagri
Hari Peduli Sampah Nasional 2025, Ketum Seruni Ajak Masyarakat Peduli Kebersihan Lingkungan
Hari Peduli Sampah Nasional 2025, Ketum Seruni Ajak Masyarakat Peduli Kebersihan Lingkungan
Kemendagri
Pembacaan Putusan Dismissal Dipercepat, Mendagri Ingin Akselerasi Pelantikan Kepala Daerah
Pembacaan Putusan Dismissal Dipercepat, Mendagri Ingin Akselerasi Pelantikan Kepala Daerah
Kemendagri
Presiden Prabowo Ingin Kepala Daerah Segera Dilantik Agar Segera Bekerja
Presiden Prabowo Ingin Kepala Daerah Segera Dilantik Agar Segera Bekerja
Kemendagri
Mendagri: Program Rumah Layak Huni Jadi Bukti Nyata Perhatian Presiden Prabowo untuk Rakyat Kecil
Mendagri: Program Rumah Layak Huni Jadi Bukti Nyata Perhatian Presiden Prabowo untuk Rakyat Kecil
Kemendagri
Bagikan artikel ini melalui
Oke