PANGKAL PINANG, KOMPAS.com - Tiba di Kepulauan Bangka Belitung, Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani disuguhi makanan khas mie koba.
Kuliner lokal khas Bangka itu menjadi hidangan selamat datang yang dicicipi Puan bersama Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Erzaldi Rosman.
"Tadi saya coba mie koba yang rasanya enak dan mengenyangkan," kata Puan saat menghadiri rapat koordinasi pemberdayaan perempuan dan anak, Rabu (28/2/2018).
Menurut Puan, mie koba termasuk kuliner menyehatkan karena diolah menggunakan bahan-bahan sederhana. "Ada mie, bawang, dan kuah kaldu ikan. Ini diolah sendiri bahan-bahannya," beber Puan.
(Baca juga : Ada Kader PDI-P Masuk Nominasi Cawapres Jokowi, Puan Maharani? )
Puan pun tak lupa merekomendasikan seluruh peserta rakor untuk mencoba kuliner yang ada di Bangka. Selain mie koba, ada pempek, dan durian Bangka.
Secara panjang lebar Puan kemudian menjelaskan pentingnya makanan sehat dan bergizi bagi ibu dan anak. Peran laki-laki diharapkan agar kebutuhan keluarga terpenuhi sehingga tidak ada lagi kasus gizi buruk.