Serah Terima Jabatan Menhan, Ini Harapan Ryamizard kepada Prabowo

Kompas.com - 29/10/2019, 09:31 WIB
Anissa Dea Widiarini,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Mantan Menteri Pertahanan (Menhan) periode 2014-2019 Ryamizard Ryacudu melakukan serah terima jabatan kepada Menhan periode 2019-2024 di Kantor Kementerian Pertahanan, di Jakarta, Kamis  (24/10/2019). Dok. Humas Kementerian Pertahanan Mantan Menteri Pertahanan (Menhan) periode 2014-2019 Ryamizard Ryacudu melakukan serah terima jabatan kepada Menhan periode 2019-2024 di Kantor Kementerian Pertahanan, di Jakarta, Kamis (24/10/2019).

KOMPAS.com – Mantan Menteri Pertahanan ( Menhan) periode 2014-2019 Ryamizard Ryacudu mengucapkan selamat atas pelantikan Prabowo Subianto sebagai Menhan pada Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024.

“Kami berhadap selalu diberikan hidayah dan kekuatan dalam menjalankan tugas dan amanah sebagai Menteri Pertahanan,” ucap Ryamizard saat Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Menhan dari Ryamizard Ryacudu kepada Prabowo Subianto di kantor Kementertian Pertahanan (Kemhan), Jakarta, Kamis (24/10/2019).

Pasalnya, menurut dia, Menhan mengemban tugas dan amanat yang sangat luar biasa, yakni menjaga kedaulatan negara, menjaga keutuhan negara, dan menjaga keselamatan bangsa.

Baca juga: Jabat Menhan, Prabowo Tetap Jadi Ketum Gerindra

Tidak lupa, Ryamizard mengucapkan terima kasih dan penghargaan tinggi atas kerja keras dan dedikasi pegawai Kemhan, yang telah bekerja sama, bersinergi, dan bekerja sesuai mekanisme serta aturan berlaku.

Dia pun berpesan agar seluruh jajaran Kemhan terus loyal kepada Prabowo selaku Menhan baru. Menurutnya, loyalitas harus terus ditegakkan agar Kemhan semakin sukses dan maju.

Sertijab tersebut ditandai dengan penandatanganan dan penyerahan Memorandum Pelaksanaan Tugas Menteri Pertahanan oleh Ryamizard Ryacudu selaku Menhan di Kabinet Kerja kepada Prabowo Subianto.

Serah terima jabatan Menteri Pertahanan (Menhan) periode 2014-2019 Ryamizard Ryacudu kepada Menhan periode 2019-2024 di Kantor Kementerian Pertahanan, di Jakarta, Kamis (24/10/2019).Dok. Humas Kementerian Pertahanan Serah terima jabatan Menteri Pertahanan (Menhan) periode 2014-2019 Ryamizard Ryacudu kepada Menhan periode 2019-2024 di Kantor Kementerian Pertahanan, di Jakarta, Kamis (24/10/2019).

Di kesempatan yang sama, Prabowo pun mengucapkan terima kasih kepada Ryamizard Ryacudu dan seluruh jajaran Kemhan yang menyambut kedatangannya dengan baik.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Panglima TNI dan Kepala Staf yang telah meluangkan waktu turut menyambut saya,” katanya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Jumat (25/10/2019).

Prabowo mengatakan, meski masa jabatan sebagai Menhan telah berakhir, dia yakin Ryamizard akan terus mengabdi kepada bangsa dan negara.

Baca juga: Presiden Jokowi Ungkap Alasan Pilih Prabowo sebagai Menhan

Tak hanya itu, menurutnya, Ryamizard akan terus menyuarakan cintanya terhadap Tanah Air Indonesia dan kepada Merah Putih, yang akan dijunjung dan dipertahanankan sampai titik darah penghabisan.

“Terima kasih kepada Bapak Ryamizard, saya yakin (beliau) akan terus berperan dan mengabdi untuk Republik Indonesia,” ucap Prabowo.

Sebagai informasi, acara Sertijab sekaligus Kenal Pamit Menhan tersebut dihadiri oleh Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD, Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sufmi Dasco Ahmad.

Hadir pula Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa, Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, dan Kasau Marsekal TNI Yuyu Sutisna, Wakil Presiden Indonesia ke-6 Try Sutrisno, dan Mantan Menhan Purnomo Yusgiantoro.

 

Terkini Lainnya
Anggaran Pertahanan Naik, Prabowo: Negara yang Pertahanannya Tak Siap Akan Diganggu
Anggaran Pertahanan Naik, Prabowo: Negara yang Pertahanannya Tak Siap Akan Diganggu
Kemhan
Pimpin Sidang Ke-10 ADMM-Plus, Menhan Prabowo Sebut Ada Negara Lain yang Ingin Jadi Mitra
Pimpin Sidang Ke-10 ADMM-Plus, Menhan Prabowo Sebut Ada Negara Lain yang Ingin Jadi Mitra
Kemhan
Menhan Prabowo Pimpin Pertemuan Ke-17 Para Menhan Negara-negara ASEAN
Menhan Prabowo Pimpin Pertemuan Ke-17 Para Menhan Negara-negara ASEAN
Kemhan
Kemenhan RI Jadi Ketua 17th ADMM dan 10th ADMM-Plus 2023, Berikut Rangkaian Kegiatannya
Kemenhan RI Jadi Ketua 17th ADMM dan 10th ADMM-Plus 2023, Berikut Rangkaian Kegiatannya
Kemhan
Peneliti BRIN Nilai Program Food Estate di Kalteng Sudah Tepat
Peneliti BRIN Nilai Program Food Estate di Kalteng Sudah Tepat
Kemhan
Peringati Hari Bela Negara Ke-74, Wamenhan Sampaikan Pesan Presiden Jokowi
Peringati Hari Bela Negara Ke-74, Wamenhan Sampaikan Pesan Presiden Jokowi
Kemhan
Menhan Prabowo dan Menhan Turkiye Teken Kerja Sama Industri Pertahanan di Sela Pertemuan KTT G20 Bali
Menhan Prabowo dan Menhan Turkiye Teken Kerja Sama Industri Pertahanan di Sela Pertemuan KTT G20 Bali
Kemhan
Hadiri Global Food Security Forum, Menhan Prabowo: Tugas Kita Sediakan Pangan bagi 8 Miliar Orang di Dunia
Hadiri Global Food Security Forum, Menhan Prabowo: Tugas Kita Sediakan Pangan bagi 8 Miliar Orang di Dunia
Kemhan
Hadiri Indo Defence 2022, Jokowi Sebut Industri Pertahanan Terus Berkembang
Hadiri Indo Defence 2022, Jokowi Sebut Industri Pertahanan Terus Berkembang
Kemhan
Bertemu PM Palestina, Menhan Prabowo: Kami Terus Dukung Perjuangan Rakyat Palestina
Bertemu PM Palestina, Menhan Prabowo: Kami Terus Dukung Perjuangan Rakyat Palestina
Kemhan
Raih
Raih "Outstanding Leader in National Defense", Menhan Prabowo: Saya Merasa Kurang Pantas
Kemhan
Prabowo Bertemu Menhan AS Lloyd Austin III Diskusikan Kerja Sama AS dan Indonesia
Prabowo Bertemu Menhan AS Lloyd Austin III Diskusikan Kerja Sama AS dan Indonesia
Kemhan
Kementerian Pertahanan Gelar Indo Defence 2022 Expo & Forum, Pameran Industri Pertahanan Bertaraf Internasional
Kementerian Pertahanan Gelar Indo Defence 2022 Expo & Forum, Pameran Industri Pertahanan Bertaraf Internasional
Kemhan
Lewat Bakohumas 2022, Kementerian Pertahanan Dukung Pengembangan Industri Pertahanan dalam Negeri
Lewat Bakohumas 2022, Kementerian Pertahanan Dukung Pengembangan Industri Pertahanan dalam Negeri
Kemhan
Prabowo Dampingi Jokowi Pimpin Upacara Parade Senja HUT Ke-77 TNI
Prabowo Dampingi Jokowi Pimpin Upacara Parade Senja HUT Ke-77 TNI
Kemhan
Bagikan artikel ini melalui
Oke