Hadapi Era Industri 4.0, Kemenpar Akan Tingkatkan SDM Pariwisata

Kompas.com - 05/07/2019, 10:00 WIB
Anissa Dea Widiarini,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kementerian Pariwisata (Kemenpar) II Tahun 2019 kali ini mengusung tema Curriculum & Training Wonderful Indonesia Digital Tourism (WIDI) Champion 4.0 dan diselenggarakan di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Kantor Kemenpar, Jakarta, Kamis (4/7/2019). Dok. Humas Kementerian Pariwisata RI Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kementerian Pariwisata (Kemenpar) II Tahun 2019 kali ini mengusung tema Curriculum & Training Wonderful Indonesia Digital Tourism (WIDI) Champion 4.0 dan diselenggarakan di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Kantor Kemenpar, Jakarta, Kamis (4/7/2019).

KOMPAS.com - Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya mengatakan, sumber daya manusia (SDM) yang andal merupakan kunci sukses pembangunan pariwisata di era revolusi industri 4.0.

"Hal ini pun sejalan dengan pembangungan pemerintah Indonesia pada 2019 yang fokus pada pengembangan SDM," ujar Menpar dalam keterangan pers yang diterima Kompas.com, Jumat (5/7/2019).

Menpar sendiri mengatakan itu saat Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kementerian Pariwisata ( Kemenpar) II Tahun 2019 di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Kantor Kemenpar, Jakarta, Kamis (4/7/2019).

Nah, rakornas yang mengusung tema "Curriculum & Training Wonderful Indonesia Digital Tourism (WIDI) Champion 4.0", kata Menpar, adalah upaya Kemenpar untuk menguatkan SDM pariwisata untuk menghadapi kompetisi global.

Baca jugaSambut Revolusi Industri 4.0, Menpar Beberkan Visi Pariwisata RI

"WIDI merupakan program pembelajaran melalui kompetisi digital bertajuk 'Blended Learning', sehingga diyakini akan meningkatkan akselerasi SDM pariwisata," terang Arief.

Selain penguatan SDM, Kemenpar terus memantau kesiapan pelaku bisnis usaha kecil dan menengah (UKM) di daerah-daerah wisata, serta meningkatkan literasi digital untuk karyawan dan mahasiswa perguruan tinggi di bawah naungan Kemenpar.

"Langkah awalnya kami akan mulai bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) Kemenpar dan mahasiswa Politeknik Pariwisata  yang jumlahnya 10.000," kata Menpar.

Meningkatkan literasi digital memang dibutuhkan. Sebab, menurut Menpar, era digital merupakan suatu kenicayaan. Oleh karena itu, kerja sama pengembangan start up pariwisata dan industri kreatif di berbagai destinasi wisata sangat dibutuhkan.

Arief menjelaskan, saat ini perlu dilakukan kerja sama, seperti membuat gerakan nasional. Gerakan ini berorientasi pada pengembangan start up di sektor industri pariwisata serta pengembangan kapasitasnya.

Terkini Lainnya
Menpar Imbau Pengelola Destinasi Wisata Patuhi Aturan Perizinan
Menpar Imbau Pengelola Destinasi Wisata Patuhi Aturan Perizinan
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
Kinerja Pariwisata Indonesia 2024 Positif, Sumbang Devisa 12,63 Miliar Dollar AS hingga Raih 67 Penghargaan
Kinerja Pariwisata Indonesia 2024 Positif, Sumbang Devisa 12,63 Miliar Dollar AS hingga Raih 67 Penghargaan
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
Cocok untuk Libur Akhir Tahun, Pantai Kelingking Jadi Pantai Terbaik di Asia pada 2024 
Cocok untuk Libur Akhir Tahun, Pantai Kelingking Jadi Pantai Terbaik di Asia pada 2024 
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
Libur Akhir Tahun di Borobudur, Ini Cara Beli Tiketnya
Libur Akhir Tahun di Borobudur, Ini Cara Beli Tiketnya
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
Bali Dipilih sebagai Tempat Favorit Wisatawan, Cocok Jadi Tempat Libur Akhir Tahun
Bali Dipilih sebagai Tempat Favorit Wisatawan, Cocok Jadi Tempat Libur Akhir Tahun
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
Bingung Cari Destinasi Wisata Akhir Tahun? Coba Kunjungi Pantai Pasir Timbul Mansuar di Raja Ampat
Bingung Cari Destinasi Wisata Akhir Tahun? Coba Kunjungi Pantai Pasir Timbul Mansuar di Raja Ampat
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
Bali Destinasi Honeymoon Terbaik 2024, Tempat Tepat Pasutri Habiskan Libur Akhir Tahun
Bali Destinasi Honeymoon Terbaik 2024, Tempat Tepat Pasutri Habiskan Libur Akhir Tahun
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
Nikmati Liburan Akhir Tahun di Berbagai Destinasi Wisata Gratis Kota Paris Van Java
Nikmati Liburan Akhir Tahun di Berbagai Destinasi Wisata Gratis Kota Paris Van Java
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
Masuk Daftar Kota Terbaik Dikunjungi 2024, Jakarta Punya Destinasi Menarik untuk Libur Akhir Tahun
Masuk Daftar Kota Terbaik Dikunjungi 2024, Jakarta Punya Destinasi Menarik untuk Libur Akhir Tahun
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
Sumba Jadi Destinasi Terbaik Dikunjungi 2024, Tempat Tepat untuk Libur Akhir Tahun 
Sumba Jadi Destinasi Terbaik Dikunjungi 2024, Tempat Tepat untuk Libur Akhir Tahun 
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
Dorong Wisatawan Liburan #DiIndonesiaAja, Kemenparekraf Gandeng Tasya Kamila Luncurkan TVC “Libur Telah Tiba”
Dorong Wisatawan Liburan #DiIndonesiaAja, Kemenparekraf Gandeng Tasya Kamila Luncurkan TVC “Libur Telah Tiba”
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
Libur Sekolah Telah Tiba, Ini Sederet Inspirasi Road Trip Seru ke Jawa Tengah
Libur Sekolah Telah Tiba, Ini Sederet Inspirasi Road Trip Seru ke Jawa Tengah
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
Bosan dengan Bali? Ini 3 Destinasi Wisata di Lombok yang Wajib Dikunjungi
Bosan dengan Bali? Ini 3 Destinasi Wisata di Lombok yang Wajib Dikunjungi
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
6 Rekomendasi Glamping Terbaik di Indonesia untuk Liburan Makin Seru
6 Rekomendasi Glamping Terbaik di Indonesia untuk Liburan Makin Seru
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
5 Playground Terbaik di Surabaya, Cocok untuk Bermain bersama Buah Hati
5 Playground Terbaik di Surabaya, Cocok untuk Bermain bersama Buah Hati
Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif
Bagikan artikel ini melalui
Oke