Ikaperjasi Sepakati Kode Etik Pengantar Kerja Mengacu pada Core Values dan Employer Branding ASN

Dwi Nur Hayati
Kompas.com - Kamis, 23 September 2021
Ketua Ikatan Pengantar Kerja Seluruh Indonesia (Ikaperjasi) Fitriansyah Kurniawan dalam rapat kerja nasional (Rakernas) secara hybrid di The Alana Hotel, Solo, Jawa Tengah (Jateng) pada Kamis (16/9/2021) hingga Sabtu (18/9/2021).
DOK. Humas Kemenaker Ketua Ikatan Pengantar Kerja Seluruh Indonesia (Ikaperjasi) Fitriansyah Kurniawan dalam rapat kerja nasional (Rakernas) secara hybrid di The Alana Hotel, Solo, Jawa Tengah (Jateng) pada Kamis (16/9/2021) hingga Sabtu (18/9/2021).

KOMPAS.com – Ketua Ikatan Pengantar Kerja Seluruh Indonesia (Ikaperjasi) Fitriansyah Kurniawan mengatakan, kode etik dan kode perilaku profesi pengantar kerja disepakati mengacu pada core values dan employer branding aparatur sipil negara (ASN).

Hal tersebut dikatakan Fitriansyah Kurniawan saat membacakan hasil rapat kerja nasional ( Rakernas) secara hybrid di The Alana Hotel, Solo, Jawa Tengah (Jateng) pada Kamis (16/9/2021) hingga Sabtu (18/9/2021).

Adapun salah satu agenda yang dibahas pada Rakernas Ikaperjasi, yaitu penetapan kode etik dan kode perilaku profesi pengantar kerja.

Kode etik dan kode perilaku profesi telah disusun berdasarkan arahan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur dan Reformasi Birokrasi (Kementerian PAN dan RB),” ujarnya, dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Kamis (23/9/2021).

Baca juga: Komnas HAM: Asesor Langgar Kode Etik dalam TWK Pegawai KPK

Untuk diketahui, core values ASN meliputi kinerja yang berorientasi pada pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif (Berakhlak). Sementara employer branding ASN adalah wujud bangga melayani bangsa.

Selain membacakan hasil keputusan Rakernas, Fitriansyah menyampaikan, seluruh dewan pengurus pusat Ikaperjasi, koordinator wilayah dan peninjau sepakat bahwa draft final kode etik dan kode perilaku profesi pengantar kerja ditetapkan dan disahkan dengan Surat Keputusan (SK).

Pada kesempatan yang sama, Direktur Bina Pengantar Kerja Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker), Indyah Winasih berharap, hasil rakernas dapat memperbaiki kinerja Ikaperjasi sehingga dapat bermanfaat bagi anggota dan orang lain.

"Rakernas Ikaperjasi juga diharapkan dapat menghasilkan program kerja yang akan dilaksanakan nantinya sesuai dengan kebutuhan anggota Ikaperjasi. Dengan begitu, dapat memberikan manfaat sebanyak-banyaknya bagi anggota," ucapnya saat menyampaikan sambutan, Kamis (16/9/2021).

Baca juga: Raker dengan Kemenaker, Ikaperjasi Diharapkan Perkuat Profesionalisme Pengantar Kerja

Sebagai informasi, Rakernas Ikaperjasi dilaksanakan pada Direktorat Jenderal Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja (Binapenta dan PKK) Kemenaker.

Adapun kegiatan tersebut dihadiri 50 peserta dan dilaksanakan dengan protokol kesehatan (prokes) yang ketat.

Para peserta itu termasuk Dewan Pengurus dan Koordinator Wilayah Ikaperjasi serta peninjau dari Pejabat Fungsional Pengantar Kerja Kemenaker dan Badan Pelindungan Pekerja Migran (BP2MI).

Dalam kesempatan tersebut, ada beberapa lembaga yang hadir dalam membawakan materi, di antaranya Kementerian PAN dan RB, Sumber Daya Manusia dan Organisasi (SDMO) BP2MI, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kadisnakertrans) Provinsi Jateng, dan Kepala Dinas Tenaga Kerja (Kadisnaker) Kota Surakarta.

PenulisDwi Nur Hayati
EditorMikhael Gewati
Terkini Lainnya
Menaker Ida Dampingi Menko Airlangga Lepas 2.000 Peserta Pemagangan ke Jepang
Menaker Ida Dampingi Menko Airlangga Lepas 2.000 Peserta Pemagangan ke Jepang
kemnaker
Menaker Harap Pejabat Tinggi Madya Berperan Aktif Hadapi Tantangan Ketenagakerjaan
Menaker Harap Pejabat Tinggi Madya Berperan Aktif Hadapi Tantangan Ketenagakerjaan
kemnaker
Ciptakan Sistem Pengupahan Adil, Menaker Dorong Pengusaha Terapkan Struktur dan Skala Upah
Ciptakan Sistem Pengupahan Adil, Menaker Dorong Pengusaha Terapkan Struktur dan Skala Upah
kemnaker
Jajaki Kerja Sama dengan Oman, Kemenaker Optimalkan Potensi Ketenagakerjaan melalui Pelatihan Vokasi
Jajaki Kerja Sama dengan Oman, Kemenaker Optimalkan Potensi Ketenagakerjaan melalui Pelatihan Vokasi
kemnaker
Wamenaker Tegaskan Pentingnya BPJS Ketenagakerjaan bagi Para Pekerja Informal
Wamenaker Tegaskan Pentingnya BPJS Ketenagakerjaan bagi Para Pekerja Informal
kemnaker
Pekerjaan Digital Kian Diminati, Kemenaker Minta Mahasiswa Kembangkan Soft Skill dan Personal Branding
Pekerjaan Digital Kian Diminati, Kemenaker Minta Mahasiswa Kembangkan Soft Skill dan Personal Branding
kemnaker
Menaker Sebut SDM Kompeten Diperlukan untuk Kembangkan Industri Perfilman Indonesia
Menaker Sebut SDM Kompeten Diperlukan untuk Kembangkan Industri Perfilman Indonesia
kemnaker
Menaker Tegaskan Program Pelatihan Wirausaha Terbuka bagi Pelaku UMKM
Menaker Tegaskan Program Pelatihan Wirausaha Terbuka bagi Pelaku UMKM
kemnaker
Pekerja yang Pakai Jamsostek Baru 26,97 Persen, Menaker Ajak Stakeholders Kolaborasi
Pekerja yang Pakai Jamsostek Baru 26,97 Persen, Menaker Ajak Stakeholders Kolaborasi
kemnaker
Menaker: Alumni Polteknaker Jangan Menambah Angka Pengangguran di Indonesia
Menaker: Alumni Polteknaker Jangan Menambah Angka Pengangguran di Indonesia
kemnaker
Perayaan HUT Ke-66 Malaysia, Menaker Sampaikan Komitmen Penguatan Hubungan Indonesia-Malaysia
Perayaan HUT Ke-66 Malaysia, Menaker Sampaikan Komitmen Penguatan Hubungan Indonesia-Malaysia
kemnaker
Berinovatif untuk Negeri, Kemenaker Terima Penghargaan Merdeka Awards 2023
Berinovatif untuk Negeri, Kemenaker Terima Penghargaan Merdeka Awards 2023
kemnaker
Menaker Ajak Serikat Buruh dan Pengusaha Dukung Penguatan SDM Pekerja
Menaker Ajak Serikat Buruh dan Pengusaha Dukung Penguatan SDM Pekerja
kemnaker
Buka Festival Bentoel Bangun Bangsa 2023, Menaker Ajak Perusahaan Dukung Pertumbuhan UMKM
Buka Festival Bentoel Bangun Bangsa 2023, Menaker Ajak Perusahaan Dukung Pertumbuhan UMKM
kemnaker
Sebanyak 114 Peserta Ikuti Seleksi BNSP, Kemenaker Pastikan Prosesnya Terbuka dan Kompetitif
Sebanyak 114 Peserta Ikuti Seleksi BNSP, Kemenaker Pastikan Prosesnya Terbuka dan Kompetitif
kemnaker